Site icon Gilabola.com

Tiga Derby Madrid Dalam 24 Hari: Riyadh, Metropolitano, Bernabeu

Fede Valverde menjatuhkan Alvaro Morata dalam Derby Madrid

Gila Bola – Tahukah kamu Derby Madrid akan berlangsung TIGA KALI dalam 24 hari ke depan. Diawali dengan laga Supercopa de Espana nanti malam di Riyadh, dilanjutkan dengan satu laga di kandang Atletico dan satu sisanya di kandang Real Madrid.

Pertemuan pertama dua tim ibukota Spanyol akan berlangsung nanti malam di ajang semifinal Liga Super Spanyol, yang pelaksanaannya dilangsungkan di King Saud Stadium di ibukota Arab Saudi. Itu merupakan laga semifinal pertama kompetisi tersebut.

Pemenang Derby Madrid nanti malam akan menghadapi tim yang lebih cerdik dari semifinal lainnya, Barcelona vs Osasuna, pada final 15 Januari 2024, Senin dinihari di jam dinding kita.

Derby Madrid Kedua di Ajang Copa del Rey

Hanya dalam waktu beberapa hari ke depan, Derby Madrid kedua akan berlangsung pada Jumat 19 Januari 2024. Tapi kali ini dalam konteks Copa del Rey babak 16 besar.

Kenapa sih seawal ini? Baru babak 16 besar sudah mempertemukan dua tim ibukota? Ya hasil drawing memang begitu adanya.

Los Blancos melaju ke tahap ini usai menang 1-3 di Aradina, sebuah tim asal divisi keempat sepak bola Spanyol. Tiga gol Los Blancos dilesakkan oleh Joselu dari titik penalti, lalu Brahim Diaz selang satu menit kemudian, dan Rodrygo satu menit setelah injury time dimulai.

Sementara itu skuad Diego Simeone melaju ke tahap 16 besar Copa del Rey setelah menghentikan Lugo, sebuah tim divisi ketiga, dengan skor sama 1-3. Tiga gol Colchoneros dilesakkan oleh Memphis Depay (2) dan Angel Correa.

Derby Madrid Ketiga di Ajang LaLiga

Selang dua minggu kemudian terjadi lagi Derby Madrid ketiga kalinya. Kali ini terjadi di ajang LaLiga pada awal Februari 2024 dan lokasi akan bertempat di Santiago Bernabeu.

Jika kita melihat data head-to-head kedua tim dalam empat perjumpaan terakhir di ajang Liga Spanyol maka angkanya adalah, tahu? Dua kemenangan bagi Los Indios, satu kemenangan bagi Los Blancos. Satu laga sisanya imbang.

Perjumpaan terakhir pada September 2023 lalu usai dengan skor 3-1 bagi Alvaro Morata dan rekan-rekannya, saat kapten tim itu mencetak dua gol dan Antoine Griezmann satu sisanya. Dua assist diberikan oleh Saul Niguez, satu sisanya oleh Samuel Lino.

Carlo Ancelotti Rajanya Pertemuan Seperti Ini

Manajer Atletico Diego Simeone adalah seorang yang cerdik. Terlihat dari skor 3-1 terakhir kali di ajang Liga Spanyol saat mengalahkan Los Merengues.

Tapi manajer lawan, Carlo Ancelotti, juga sama cerdiknya. Ingat saja bagaimana tim putih dikalahkan oleh Barcelona 0-1 pada leg pertama semifinal Copa del Rey musim lalu, di hadapan pendukungnya sendiri di Bernabeu.

Leg kedua semifinal Copa itu dimainkan di Camp Nou. Tahu skornya berapa? 0-4 bagi kemenangan Los Blancos. Ancelotti paling jago lah mengamati dan melakukan sedikit perubahan taktik untuk laga-laga berdekatan seperti ini, karena pasti cara main lawan sama, dan skuad yang diturunkan juga mirip-mirip.

Exit mobile version