AC Milan Beri Solusi, Tawarkan Kontrak Pinjaman Enam Bulan pada Dani Olmo

Gilabola.comAC Milan beri solusi untuk Dani Olmo di Barcelona, dengan sodorkan tawaran kontrak pinjaman berdurasi enam bulan. Jika sukses, pemain internasional Spanyol itu akan kembali ke Catalan di bulan Juni.

Diungkapkan Sport, ini menjadi perkembangan yang benar-benar mengejutkan bagi Barca dan juga Olmo. Apalagi masa depan Olmo di klub raksasa sepak bola Spanyol itu makin rumit.

Barca tak juga berhasil mendaftarkan jebolan La Masia tersebut, meskipun mereka berharap menyelesaikan masalah ini pada pekan depan melalui Dewan Olahraga Spanyol (CSD) atau melalui jalur hukum.

Olmo – yang diketahui merasa frustrasi dengan kondisi ini, sempat mengakui bahwa ia tetap ingin bertahan di Barcelona, tapi sekarang dia mempertimbangkan cara lain karena tak juga berhasil didaftarkan klubnya tersebut.

Dani Olmo Bisa Memutus Kontraknya

Satu opsi yang dimiliki Olmo adalah kemungkinan memutus kontraknya di Barcelona, jika urusan pendaftaran pemain ini tak juga berhasil diselesaikan.

Namun, pemain sepak bola berusia 26 tahun itu tak mau mengambil langkah ini. Olmo memang selalu bermimpi untuk bermain – atau tepatnya kembali, ke Barcelona, dan agennya kembali tegaskan bahwa dia sangat menghormati kontrak yang sudah ditandatanganinya.

Tantangannya kini terletak pada fakta, jika Barca tak juga bisa mendaftarkannya, maka Olmo maupun klub harus mencari solusi sementara dengan meminjamkan Olmo ke klub lain sampai bulan Juni mendatang.

Saat ini, perwakilannya telah membahas strategi untuk mengeluarkan Olmo, jika situasinya memburuk. Salah satu opsinya bisa pemutusan kontrak, dengan kesepakatan pribadi untuk kembali ke Catalan musim depan.

Pengaturan inilah yang akan memungkinkan Olmo untuk amankan tempat di klub lain, sembari menunggu masalah pendaftarannya dirampungkan Barca.

Solusi Terakhir bagi Dani Olmo

Menariknya, hal ini dipandang sebagai jalan keluar terakhir, karena Barca tetap yakin mereka bisa daftarkan Olmo sebelum bursa transfer di bulan ini berakhir.

Kesepakatan pinjaman selama enam bulan tampaknya tak ideal untuk klub-klub Eropa lain yang mungkin ingin memiliki Olmo lebih lama lagi.

Namun, untuk AC Milan, hal ini bisa bekerja dengan baik sebagai solusi sementara. Mereka bisa menyesuaikan gaji Olmo saat ini hingga Juni mendatang, dan memberinya kesempatan bermain di Liga Champion sementara ia juga tetap akan bermain di salah satu liga papan atas Eropa.

Saat ini baik Olmo maupun perwakilannya tidak secara aktif mengeksplorasi alternatif lain, tapi jelas bahwa mereka terus memantau banyak tawaran dari klub lain jika situasinya berubah secara tak terduga.