Gila Bola – Prediksi AC Milan vs Empoli. Berkesempatan untuk mengkudeta peringkat kedua klasemen, AC Milan akan mengincar poin penuh saat mereka menjamu Empoli di laga lanjutan Liga Italia pada Minggu (9/3) malam WIB di San Siro.
Setelah melewatkan kesempatan naik ke peringkat kedua dengan dua laga tanpa kemenangan setelah kekalahan melawan Monza dan imbang kontra Atalanta, AC Milan akhirnya bisa kembali ke jalur kemenangan.
Dalam laga tandang panas melawan Lazio, yang kemudian harus mengakhiri laga dengan delapan pemain karena tiga kartu merah mereka, Milan akhirnya keluar sebagai pemenang berkat gol Noah Okafor menit ke-88 pertandingan.
Hasil itu membuat mereka hanya satu poin di belakang Juventus di peringkat kedua, sementara pasukan Stefano Pioli juga mendapatkan dorongan besar dengan kemenangan 4-2 di tengah pekan melawan Slavia Praha di Liga Europa.
Empoli, sementara itu, secara mengejutkan harus mengakhiri enam pertandingan tanpa kekalahan mereka setelah dipermalukan tim zona merah Cagliari dengan kekalahan 0-1 di kandang pada akhir pekan.
Gol tunggal Jakub Jankto memberi kekalahan ke-14 bagi Azzurri dari 27 pertandingan mereka di Serie A sejauh ini, duduk di peringkat ke-14 klasemen dengan meraih 25 poin dengan enam kemenangan dan tujuh hasil imbang.
Head to Head AC Milan vs Empoli
- 7 Januari 2024, Empoli 0-3 AC Milan (Serie A)
- 7 April 2023, AC Milan 0-0 Empoli (Serie A)
- 1 Oktober 2022, Empoli 1-3 AC Milan (Serie A)
- 12 Maret 2022, AC Milan 1-0 Empoli (Serie A)
- 22 Desember 2021, Empoli 2-4 AC Milan (Serie A)
Prediksi AC Milan vs Empoli
Rafael Leao diskors untuk pertandingan ini yang akan menjadi kerugian besar bagi Milan. Dia kemungkinan akan digantikan oleh Noah Okafor, dengan Alessandro Florenzi juga diskors, sementara Tommaso Pobega cedera.
AC Milan punya rekor bagus dalam sejarah pertemuan ini setelah mereka memenangkan lima dari enam pertandingan terakhir mereka melawan Empoli di semua kompetisi dengan tanpa kekalahan.
AC Milan tidak terkalahkan dalam 11 dari 12 pertandingan terakhir mereka di Serie A, alias hanya kalah sekali dari 12 pertandingan tersebut, sementara mereka juga selalu clean sheet di tiga laga kandang terakhir melawan Empoli.
AC Milan menang di empat dari enma laga kandang terakhir mereka, tapi Empoli yang menang di dua laga tandang terakhir bisa berpotensi merepotkan Milan di sini. Bagaimanapun, tuan rumah, di atas kertas, tetap diunggulkan. Skor : AC Milan 2-1 Empoli.