Site icon Gilabola.com

Federico Gatti Cetak Gol Pertamanya Bagi Juventus, Menangkan Derby della Mole

Federico Gatti Cetak Gol Pertamanya Bagi Juventus, Menangkan Derby della Mole

Gila Bola – Ini merupakan gol pertama Federico Gatti bagi Juventus di ajang Serie A. Tidak heran jika ia sangat kecewa saat melihat golnya dinyatakan offside, sebelum dipulihkan dan tuan rumah unggul pada Derby della Mole.

Satu gol berubah menjadi dua setelah Arkadiusz Milik mencetak gol hanya dalam waktu seperempat jam saja sejak pemain Polandia itu masuk sebagai pengganti pada awal babak kedua pertandingan di Allianz Stadium ini.

Tidak ada gol lagi setelah itu dengan pasukan Massimiliano Allegri memastikan kemenangan atas rival sesama kota Turin di Italia bagian utara ini.

Jika di provinsi Sumatera Barat ada daerah yang dinamakan Sulit Air maka Juventus musim baru ini boleh kita sebut sebagai Sulit Gol. Produktifitas gol Bianconeri (14) termasuk salah satu yang terendah di lima tim teratas Liga Italia.

Empat tim lain di urutan lima besar teratas mengoleksi 15 gol (Fiorentina dan AC Milan), 16 gol (Napoli) dan bahkan 21 gol (Inter).

Dua Babak Derby Turin Ini Berlangsung Secara Berbeda 

Babak pertama laga berlangsung di bawah dominasi tuan rumah, dengan kekuasaan atas si bundar mencapai 58 persen, dengan delapan kali percobaan gol, tapi hanya satu yang tepat sasaran.

Para pemain belakang Juventus berhasil mencekik tim tamu yang hanya memiliki lima upaya gol selama 45 menit pertama, nihil serangan on target dan tentu saja nihil gol.

Bianconeri justru berhasil mencetak dua gol pada babak kedua saat mereka mengendorkan dominasi atas bola, hanya 37 persen saja, tetapi memiliki lebih banyak percobaan gol (9) dan lebih banyak shots on target (5) dibandingkan babak pertama.

Siapakah Federico Gatti?

Pemain belakang Italia ini sudah dua musim membela jersey La Vecchia Signora setelah didatangkan dari Frosinone di Serie B.

Ia turun sebanyak 18 kali pada musim pertamanya, seluruhnya tanpa gol, sebelum bermain sebanyak lima kali pada musim keduanya 2023/24 ini. Tidak heran Gotti sangat gembira melihat golnya disahkan wasit, setelah sesaat sebelumnya sempat diragukan dengan pemain Juventus lain berdiri dalam posisi offside.

Mengapa Juventus vs Torino Disebut Sebagai Derby della Mole?

Laga antara dua tim di kota Turin ini disebut sebagai Derby della Mole merujuk pada sebuah bangunan penting di kota itu, Mole Antonelliana. Namun umumnya disebut pula sebagai Derby di Torino atau the Turin Derby dalam bahasa Inggris.

Juventus memenangkan tiga dari lima head to head terbaru kedua tim, termasuk laga terakhir pada Maret 2023 yang usai 4-2, setelah sebelumnya juga unggul 0-1 sebanyak dua kali pada Oktober 2022 dan Oktober 2021.

Secara keseluruhan dari 249 pertemuan antara keduanya, 110 usai bagi kemenangan Bianconeri, 73 tim berlambang kuda jingkrak itu dan sisanya 66 kali draw.

Exit mobile version