Arsenal diharapkan akhirnya bisa mengontrak Sergej Milinkovic-Savic setelah mengejarnya selama bertahun-tahun.
Gila Bola – Mungkin sudah sekitar tiga tahun lamanya, gelandang Lazio Sergej Milinkovic-Savic banyak dikaitkan dengan kepindahan ke Premier League di masa lalu, namun pada akhirnya tidak ada transfer yang benar-benar terjadi.
Banyak klub Inggris yang telah dikaitkan dengan minat untuk mengontraknya di masa lalu dengan Manchester United menjadi klub yang paling sering dikaitkan dengan minat untuk bisa mengontrak gelandang internasional Serbia tersebut.
Arsenal juga kerap dikaitkan dengan minat untuk pemain berusia 27 tahun tersebut dan mungkin sekarang mereka akhirnya memiliki peluang terbaik untuk bisa mewujudkan transfer gelandang Lazio tersebut.
Terkendala Harga Mahal
Di masa lalu, transfer Sergej Milinkovic-Savic tidak pernah terwujud meski dia terus dikaitkan dengan kepindahan ke berbagai klub top Eropa karena harganya saat itu dipatok sangat mahal oleh Lazio.
Dalam banyak kesempatan, pihak klub Italia tersebut menegaskan bahwa mereka tidak akan menjual gelandang andalan mereka dengan harga yang murah dengan dia selalu disebut-sebut memiliki bandrol kurang lebih Rp 2 Trilyun.
Namun dengan kontraknya saat ini yang akan berakhir pada 30 Juni 2024 mendatang dan tampaknya tidak berniat untuk memperbaruinya, maka Lazio bisa dipaksa untuk menjualnya dengan harga yang jauh lebih murah daripada yang mereka minta pada tahun-tahun sebelumnya.
Turun Harga
Menurut berita yang diungkap Gazzetta dello Sport, Sergej Milinkovic-Savic tidak ingin memperbarui kontraknya di stadion Olimpico dengan dia sangat ingin bisa bermain di Liga Champions, yang tampaknya sulit diwujudkan oleh klub ibukota Italia.
Sementara kontraknya saat ini hanya tersisa 18 bulan lagi, penampilannya yang mengecewakan di Piala Dunia tidak membantunya untuk menaikkan harganya yang bisa membuatnya tersedia dengan harga yang terjangkau di jendela transfer mendatang.
Laporan lanjutan menyebutkan bahwa Sergej Milinkovic-Savic bisa memiliki harga terendah dalam sejarahnya baru-baru ini dengan dia diperkirakan hanya memiliki bandrol sekitar Rp 830 Milyar yang akan membuatnya menjadi target menarik bagi banyak klub top Eropa
Peluang Tansfer Terbaik
Laporan dari Sport Witness mengklaim bahwa harga Sergej Milinkovic-Savic saat ini harus bisa memberi dorongan besar bagi Arsenal untuk akhirnya bisa menyelesaikan transfer target lawas mereka saat manajer Mikel Arteta juga sedang membutuhkan gelandang baru.
Namun The Gunners tentu saja tidak akan sendirian untuk mengejar tanda tangan pemain internasional Serbia tersebut lantaran dua raksasa Serie A, Juventus dan AC Milan, juga sangat berharap untuk bisa mengamankan tanda tangannya dan mempertahankannya di sepak bola Italia.
Bahkan jika Sergej Milinkovic-Savic benar-benar tidak memperbarui kontraknya hingga akhir musim ini, diperkirakan akan lebih banyak klub yang dikaitkan dengan minat untuk tanda tangannya dengan klub-klub seperti Manchester United dan PSG kemungkinan juga akan mewaspadai potensi transfer.