
Inter Milan dinilai belum masuk tim delapan besar Eropa, meskipun punya skuad yang bagus sekarang.
Gila Bola – Daniele Adani menyebutkan Inter Milan punya skuad yang bisa dibanggakan daripada Milan, namun dia tegaskan mereka belum bisa dianggap bagian dari tim elit Eropa.
Rossoneri dan Nerazzurri terbukti telah menjadi dua tim sepak bola terkuat di sepak bola Italia musim ini, dengan tim asuhan Stefano Pioli berhasil keluar sebagai juara Liga Italia 2021/2022 dan Inter finis di posisi kedua. Kemudian memenangkan Coppa Italia.
Sedangkan rival Inter Milan seperti Napoli dan Juventus tepat berada di bawah mereka di akhir klasemen Liga Italia. Keduan tim tersebut akan menjadi pendamping duo Milan di Liga Champions pada musim baru.
Sayangnya, dari empat tim teratas wakil Italia tidak ada yang bisa mencapai perempat final Liga Champions. Bahkan Nerazzurri asuhan Simone Inzaghi dan Juventus masing-masing tersingkir di babak 16 besar.
Alhasil, mantan Inter Milan mendapatkan pertanyaan apakah menurutnya ada tim di Liga Italia yang mendekati level tim seperti Liverpool dan Real Madrid.
Bicara kepada Gazzetta dello Sport, Daniele Adani mengatakan Rossoneri berada di jalur yang benar, tetapi harus memperkuat level teknis setelah berhasil memenangkan Scudetto.
Menurutnya, Inter Milan skuadnya lebih bagus ketimbang Rossoneri. Tapi yang dia sayangkan adalah klub sepak bola yang pernah dia bela belum masuk itungan di antara delapan besar klub Eropa saat ini.
Terakhir, mereka berjaya di Liga Champions di bawah aushan Jose Mourinho pada musim 2009/2010. Menarik ditunggu apakah Nerazzurri asuhan Simone Inzaghi musim baru bisa melangkah lebih jauh di kompetisi Liga Champions.