Tahun baru 2023 Liga Italia akan langsung diramaikan oleh duel big match antara pemuncak klasemen Napoli melawan juara 2021 Inter Milan di Giuseppe Meazza pada Kamis (5/1) dini hari WIB.
Gila Bola – Inter Milan menutup musim kompetitif mereka sebelum jeda internasional dengan hasil yang mengesankan mencetak sembilan gol dalam dua pertandingan mereka melawan Bologna dan Atalanta untuk memberi mereka enam poin yang berharga dalam aspirasi mereka untuk bisa finish di empat besar.
Dua kemenangan itu membantu mereka untuk naik ke peringkat kelima klasemen sementara Liga Italia dengan 30 poin dari 15 pertandingan dan hanya kalah selisih gol dari Lazio di peringkat keempat dan satu poin dari Juventus di peringkat ketiga.
Inter Milan juga cukup sibuk selama jeda Piala Dunia mereka dengan memainkan lima pertandingan persahabatan dengan empat di antaranya berakhir dengan kemenangan bagi mereka, termasuk menang 0-1 atas sesama tim Liga Italia Sassuolo di pertandingkan persahabatan terakhir mereka pada 30 Desember 2022.
Napoli, sementara itu, terakhir kali menjadi juara liga Italia adalah pada tahun 1990 dan sejak itu mereka tidak pernah lagi berhasil memenangkan scudetto ketiga mereka dalam sejarah mereka.
Namun sekarang Partenopei memiliki peluang yang sangat bagus untuk mengakhiri dahaga gelar liga mereka saat tim besutan Luciano Spaletti sekarang memimpin klasemen sementara Liga Italia dengan 41 poin dari 15 pertandingan, sudah delapan poin jauhnya dari juara bertahan AC Milan.
Pertandingan terakhir mereka sebelum jeda piala dunia adalah kemenangan 3-2 atas Udinese untuk menjadi kemenangan ke-11 mereka secara beruntun di kompetisi domestik menuju pertandingan ini.
Inter Milan Banggakan Skuad Fit
Manajer Simone Inzaghi memiliki keleluasan untuk seleksi pemain di laga ini lantaran dia memiliki skuad yang hampir penuh, dengan hanya Stefan de Vrij yang tampaknya tidak akan tersedia karena cedera.
Tanpanya, Francesco Acerbi kemungkinan akan turun bersama Alessandro Bastoni dan Milan Skriniar di belakang, sementara Federico Dimarco dan Denzel Dumfries bermain sebagai dua bek sayap.
Lautaro Martinez sudah kembali dari perayaan gelar Piala Dunia, tapi diragukan dia akan langsung turun di sini, yang berarti Romelu Lukaku dan Edin Dzeko bisa berduet di lini depan.
Khvicha Kvaratskhelia Beri Dorongan Bagi Napoli
Jeda internasional sangat bermanfaat bagi Napoli karen pemain sayap andalan mereka Khvicha Kvaratskhelia bisa punya waktu untuk pulih dari cedera punggung dan dia bisa tersedia di sini.
Kemungkinan bintang timnas Georgia bisa langsung turun sebagai starter di sini bersama Victor Osimhen dan Matteo Politano di lini depan dalam formasi 4-3-3 andalan manajer Luciano Spalletti.
Bek Korea Kim Min-jae menjadi opsi tak tergantikan di jantung pertahanan tim tamu dan ini berarti Amir Rrahmani dan Juan Jesus harus bersaing untuk memperebutkan satu tempat tersisa di pos bek tengah.
Prediksi Hasil Akhir
Inter Milan memiliki kebangkitan performa belakangan ini setelah memenangkan enam dari tujuh pertandingan terakhir mereka di Liga Italia, sementara mereka juga punya rekor yang bagus di kandang melawan Napoli dengan memenangkan tiga pertemuan terakhir mereka.
Namun Napoli memiliki kinerja yang luar biasa di musim ini di mana mereka memenangkan 11 pertandingan terbaru mereka di Liga Italia secara beruntun untuk membuat mereka duduk nyaman dengan keunggulan delapan poin di puncak klasemen.
Inter Milan memiliki produktivitas gol yang sangat baik belakangan ini setelah mencetak dua gol dalam enam dari tujuh pertandingan terakhir mereka di Liga Italia, namun kami meragukan mereka bisa meraih kemenangan di sini atas Napoli yang memiliki performa luar biasa.
Mungkin skor imbang bagi kedua tim dengan kedua tim sama-sama mencetak gol akan menjadi hasil yang bagus di sini, tapi akan menarik untuk dilihat apakah Napoli bisa mempertahankan momentum mereka setelah terganggu oleh jeda Piala Dunia.