Site icon Gilabola.com

Tinggalkan Bayern Munchen, Benjamin Pavard Resmi Gabung Inter Milan

Benjamin Pavard dalam sebuah laga Bayern Munchen

Gila Bola – Tinggalkan Bayern Munchen, Benjamin Pavard akhirnya berlabuh di Inter Milan musim panas ini.

Setelah berbagai rumor dan spekulasi selama berbulan-bulan, Benjamin Pavard secara resmi tinggalkan Bayern Munchen dan memilih gabung Inter Milan.

Bagi Pavard, transfer ke klub raksasa Serie A ini akhirnya menyudahi periode penuh gejolak di mana ia bersikeras ingin lakukan perubahan dan awal karir yang baru, tetapi harus dipendamnya, sampai akhirnya Bayern Munchen merasa nyaman untuk mencari penggantinya.

Kini, pemain bertahan internasional Perancis itu akan lanjutkan karirnya di Italia. CEO Bayern Munchen, Jan-Christian Dreesen, mendoakan yang terbaik bagi Pavard di klub barunya.

Merci Benji! Kami ingin berterima kasih kepada Benjamin Pavard yang telah meraih sukses bersama-sama selama empat tahun terakhir ini. Tak terkecuali saat kami meraih sextuple yang sangat bersejarah bagi klub kami, dia bagian yang sangat penting bagi tim ini, terutama karena dia-lah penentu kemenangan kami di Piala Dunia Antarklub. Kami menghormati keinginannya untuk dapatkan tantangan baru dan, karena itu, setuju untuk pindah ke Inter Milan,” tandas Dreesen dalam situs resmi Bayern Munchen, seperti dilansir Bavarian Football Works.

“Kami mendoakan yang terbaik dan kesuksesan baginya di masa datang di Seria A, Italia,” tambah Dreesen.

Inter Milan akan Memberi Pavard Kesempatan Bermain Sebagai Bek Tengah

Benjamin Pavard merupakan pemain yang bisa diandalkan, serba bisa dan kuat selama ia jalani karirnya di Allianz Arena.

Inter Milan diperkirakan akan memberinya lebih banyak kesempatan bermain sebagai bek tengah – sesuatu yang tak didapatkannya bersama Die Roten.

Sejak datang dari Stuttgart pada tahun 2019, Pavard sudah tampil dalam 163 pertandingan kompetitif untuk Bayern dan mencetak 12 gol.

Tinggalkan Bayern Munchen, Pavard Gantikan Milan Skriniar di Inter

Ditambahkan SempreInter, Pavard telah tanda tangani kontrak berdurasi lima tahun di Inter Milan dan akan membela klub itu hingga akhir bulan Juni 2028.

Ia sudah lama dibidik Inter Milan sebagai pengganti Milan Skriniar, yang hengkang ke PSG dengan status bebas transfer.

Hengkangnya Skriniar telah membuat lubang besar di sisi kanan lini pertahanan Inter. Di samping itu, Nerazzurri juga akan segera melepas Danilo D’Ambrosio – yang telah memasuki tahun terakhir dari kontraknya, hingga Inter benar-benar harus merekrut pemain baru.

Benjamin Pavard Sebelumnya juga Diincar Manchester United

Kini, di penghujung bursa transfer musim panas, Inter akhirnya dapatkan pengganti Skriniar.

Baik Inter maupun Bayern diberitakan setuju dengan bayaran transfer sekitar 30 juta Euro atau sekitar 499 miliar Rupiah – plus 2 juta Euro atau setara 33 miliar Rupiah dalam bentuk tambahan.

Pemain ini sebelumnya juga dibidik Manchester United musim panas ini. Namun, Nerazzurri berhasil lebih dulu tuntaskan kesepakatannya dengan Bayern.

Exit mobile version