Gila Bola – Bayern Munchen berniat membenahi skuadnya di musim panas ini. Raksasa Bavaria itupun masukkan nama penyerang muda Manchester City, Julian Alvarez, dalam daftar bidikannya di bursa transfer musim panas ini.
Bayern Munchen alami krisis di musim 2022/23 ini. Apalagi, mereka jelas-jelas gagal datangkan pengganti striker yang juga mesin golnya, Robert Lewandowski, dan itu sangat berdampak besar pada situasi Die Roten.
Akibatnya, laporan yang berkembang saat ini menyebutkan Bayern Munchen siap gelontorkan dana besar untuk datangkan beberapa striker yang menjadi incarannya.
Kini, tampaknya bintang Manchester City Julian Alvarez telah ditambahkan dalam daftar pemain yang berpotensi didatangkan Bayern Munchen jelang musim 2023/24. Demikian ungkap Florian Plettenberg.
“Ya dia masuk dalam daftar FC Bayern, klub itu sudah mengonfirmasikannya! Dia menjadi opsi lain di samping (Randal) Kolo Muani,” ujar jurnalis Sky Sports tersebut, seperti dilansir Bavarian Football Works.
Nasib Julian Alvarez di Etihad Tidak Jelas
Bayern telah bertanya mengenai ketersediaan Alvarez, karena dia tak menjadi starter secara reguler dan berada di belakang Erling Haaland dalam urutan permainan di Manchester City.
Plettenberg juga membenarkan, masa depan Julian Alvarez di City tidak jelas, meskipun ia terikat kontrak hingga tahun 2028.
Namun, meskipun masuk dalam daftar bidikan Bayern, tetapi Julian Alvarez belum menjadi ‘topik hangat’ jelang dibukanya bursa transfer musim panas ini. Pasalnya, raksasa Bavaria itu masih menempatkan bintang Eintracht Frankfurt, Randal Kolo Muani, sebagai bidikan teratas.
Alvarez Bakal Cocok dengan Bayern Munchen?
Tampaknya, untuk bisa menggaet Julian Alvarez yang masih terikat kontrak hingga tahun 2028 di City, Bayern harus merogoh kocek dalam-dalam. Tak jelas, apakah Alvarez bisa menjadi opsi yang lebih murah dibandingkan Kolo Muani.
Di samping itu, Alvarez yang masuk dalam Timnas Argentina pemenang Piala Dunia 2022 itu juga bukan tipe pemain nomor sembilan yang diinginkan Bayern terkait perawakan dan gaya permainannya.
Bayern Munchen tampaknya butuh pemain nomor sembilan yang lebih klasik seperti Harry Kane, yang kondisi fisiknya mampu membangun serangan, mahir dalam memenangkan bola-bola panjang dan menjadi pilihan di kotak penalti.
Alvarez memang tak diragukan sebagai salah satu penyerang paling menarik di Eropa dan bisa menjadi rekrutan bagus bagi Bayern, jika mereka berhasil mewujudkannya. Namun, tak jelas apakah dia menjadi opsi yang lebih baik dibandingkan Kolo Muani atau Kane – dua penyerang incaran utama Die Roten, dan ini masih diperdebatkan.