Gilabola.com – Jonathan Tah masih menjadi pemain yang diincar sejumlah klub papan atas jelang bergulirnya bursa transfer musim panas, karena kontraknya di Bayer Leverkusen yang akan rampung di akhir musim ini.
Pemain internasional Jerman itu tampaknya sudah menetapkan hatinya untuk pindah ke Barcelona. Klub Catalan itu juga ingin memboyong Tah dengan status bebas transfer.
Namun, perkembangan terkini terkait situasi Financial Fair Play (FFP) di klub tersebut telah memunculkan keraguan tentang kemungkinan mereka datangkan pemain itu.
Meski demikian, kini, seperti diberitakan Sport, Barca sudah meyakinkan Tah mengenai niat kuat mereka untuk mendatangkannya di musim panas mendatang. Hal ini memperkuat minat lama mereka pada bek tengah tersebut, yang didukung pula oleh sang manajer, Hansi Flick.
Meskipun La Liga baru-baru ini umumkan pembatasan besaran gaji, Barca telah jelaskan kepada Tah – melalui agennya Pini Zahavi, bahwa mereka bisa mendaftarkan pemain baru mulai bulan Juli dan ia akan mendapat tempat di skuad Blaugrana serta jaminan waktu bermain secara reguler.
Tah merupakan pemain yang sangat disegani Flick, dan Barcelona memandangnya memiliki peluang pasar yang berharga.
Flick yakin Tah akan membuat Barca lebih kuat dalam duel-duel di udara dan, yang lebih penting, ia memiliki pemahaman taktis yang tajam mengenai situasi pertandingan – khususnya dalam mengatur garis pertahanan dan mengelola jebakan offside.
Ada Satu Pemain yang Harus Dilepas Barcelona?
Flick memandang Tah sebagai peningkatan yang solid bagi lini belakang skuadnya, meskipun perekrutan tersebut dipastikan akan membuat setidaknya satu pemain Barca tinggalkan Camp Nou.
Saat ini, Barcelona sudah memiliki lima bek tengah, yakni Pau Cubarsi, Inigo Martinez, Ronald Araujo, Eric Garcia dan Andreas Christensen.
Cubarsi, Martinez dan Araujo belum lama ini baru tanda tangani perpanjangan kontrak, sedangkan Garcia juga segera lakukan hal sama. Dengan demikian, Christensen – yang telah habiskan sebagian besar musim ini di ruang perawatan akibat cedera, kemungkinan besar akan menjadi pemain yang hengkang dari markas Blaugrana.
Meskipun menerima tawaran yang lebih menguntungkan dari Bayern Munchen, Inter Milan dan AC Milan, Tah selalu memprioritaskan kepindahannya ke Barcelona. Namun, ia masih menunggu jaminan penuh sebelum tunjukkan komitmennya.
Barca kini sudah tegaskan kembali niat mereka untuk mengontrak Jonathan, meskipun beberapa transfer pemain akan dibutuhkan untuk rampungkan kesepakatannya.