Gilabola.com – 17 hari sebelum Piala Dunia 2022, Olivier Giroud menunjukkan alasan mengapa Didier Deschamps harus memanggilnya masuk skuad Les Bleus. Singa tua 36 tahun itu mencetak dua gol dan memberi dua assist dalam kemenangan AC Milan 4-0.
Rossoneri memastikan kelolosan ke babak 16 besar Liga Champions usai menang empat gol tanpa balas atas pesaing terdekatnya RB Salzburg pada laga pekan keenam Liga Champions di Giuseppe Meazza pada Kamis dinihari (3/11).
Olivier Giroud menyumbangkan dua gol, selain memberi assist untuk gol dari pemain Bosnia Rade Krunic dan gol menit terakhir Junior Messias yang menggenapkan kemenangan Milan 4-0 atas Salzburg.
Sebelum laga matchday keenam ini dimulai, tim Austria itu dengan koleksi 6 poin masih berpeluang menggeser skuad Stefano Pioli (7 poin) dengan sebuah kemenangan. Namun singa tua bekas pemain Arsenal dan Chelsea memastikan hal itu tidak terjadi.
Dengan kemenangan ini maka Rossoneri memiliki 10 poin yang cukup untuk menduduki posisi kedua klasemen Grup E, menemani Chelsea lolos ke tahap 16 besar Liga Champions musim ini, sekaligus mengirim Salzburg ke Liga Europa, berkat keunggulan dua poin di atas Dinamo Zagreb yang kalah 2-1 di London.
Berhasil melaju ke tahap sistem gugur merupakan sebuah kemajuan besar setelah raksasa Italia itu hanya menempati ranking keempat musim lalu dalam grup yang terdiri dari Liverpool, Atletico Madrid dan FC Porto. AC Milan bagaimana pun adalah juara tujuh kali Liga Champions sepanjang sejarah. Kini mereka memiliki kesempatan untuk membuktikan DNA mereka itu.