Site icon Gilabola.com

Aubameyang Dicoret dari Skuad Liga Champions Demi Chelsea Daftarkan Tiga Pemain Baru Ini

Aubameyang Dicoret dari Skuad Liga Champions Demi Chelsea Daftarkan Tiga Pemain Baru Ini

Gila Bola – Terungkap sudah siapa tiga dari tujuh pemain baru di jendela transfer Januari yang akhirnya dipilih Chelsea untuk didaftarkan ke skuad Liga Champions untuk babak 16 besar.

Aturan Liga Champions memang membolehkan klub untuk mengubah daftar pemain yang didaftarkan ke kompetisi, namun maksimal hanya tiga perubahan dari skuad yang sebelumnya didaftarkan di babak fase grup.

Artinya hanya tiga pemain baru yang bisa dimasukkan untuk babak fase gugur Liga Champions, sementara ada tiga pemain lama yang harus dicoret namanya untuk memberi tempat pada pemain baru.

Tiga Terpilih

Chelsea menghabiskan sekitar Rp 5,5 Trilyun selama jendela transfer Januari ini untuk merekrut delapan pemain baru, tapi Malo Gusto dipinjamkan ke Lyon, namun aturan UEFA berarti hanya tiga dari mereka yang bisa didaftarkan ke Liga Champions.

Diberitakan dari SunSport, manajer Graham Potter sudah membuat pilihan dengan memiliki rekor transfer klub Enzo Fernandez serta duo penyerang Joao Felix dan Mykhaylo Mudryk untuk ditambahkan ke skuad.

Ini berarti bahwa pemain baru lainnya yaitu David Datro Fofana, Noni Madueke, Andrey Santos, dan Benoit Badiashile semua harus ditinggal dari skuad dan bisa saja mereka akan membutuhkan 18 bulan lagi untuk bisa bermain di Liga Champions.

Aubameyang Dicoret

Penambahan tiga pemain baru ke dalam daftar berarti harus ada nama lama yang dikorbankan dan Jorginho telah membuka satu pintu usai kepindahannya ke Arsenal di batas waktu transfer.

Sekarang satu nama lagi telah keluar dari daftar dengan striker Pierre-Emerick Aubameyang dicoret dari skuad saat dia juga memang bukan pilihan reguler di skuad asuhan Graham Potter musim ini.

Striker internasional Gabon berusia 33 tahun hanya mencetak satu gol dalam 11 penampilannya di Premier League dengan Kai Havertz lebih disukai di peran penyerang tengah.

Jalan-Jalan ke Milan

Nasib lebih buruk dialami Pierre-Emerick Aubameyang karena dia tidak hanya dicoret dari skuad Liga Champions, tapi juga dicoret dari skuad untuk pertandingan Chelsea melawan Fulham.

Entah karena kecewa dengan itu atau bagaimana, striker berusia 33 tahun itu kemudian memilih terbang ke Milan dan berfoto bersama keluarganya di Italia ketimbang mendukung rekan-rekannya di Stamford Bridge.

Masih harus dilihat apa yang dikatakan manajer Graham Potter tentang ketidakhadiran Pierre-Emerick Aubameyang, yang diketahui berada di Italia dari postingan instragam saudaranya, Willy.

Exit mobile version