Site icon Gilabola.com

Hanya Butuh Dua Menit Mepet Akhir, Galatasaray Batalkan Kemenangan Copenhagen!

Mateus Cardoso Lemos Martins pemain Galatasaray di Liga Champions 2023-2024

Gila Bola – Galatasaray comeback di menit-menit akhir pertandingan setelah sempat tertinggal dua gol dari FC Copenhagen di matchday 1 Grup A Liga Champions 2023/2024.

Dua gol Copenhagen dicetak oleh tendangan voli Mohamed Elyounoussi di depan mulut gawang pada babak pertama dan Diogo Goncalves di paruh kedua pertandingan yang digelar di markas Galatasaray di Rams Global Stadium, Turki, pada Rabu (20/9) tadi malam.

Namun kemenangan di depan mata bagi tim tamu sirna seketika saat pemain Galatasaray berhasil mencetak dua gol mepet akhir pertandingan yang merubah kedudukan menjadi imbang 2-2. Dua gol balasan tuan rumah ini dicetak oleh pemain asal Perancis, Sacha Boey di menit 86 dan dua menit kemudian Mateus Martins berhasil membatalkan kemenangan dengan gol penyama kedudukan.

Dengan hasil imbang ini, kedua tim harus puas berbagi poin 1 di klasemen Grup A, yang juga ditempati oleh Bayern Munchen dan Manchester United, dua raksasa yang baru akan berlaga pada Kamis dinihari.

Kegagalan Copenhagen mempertahankan keunggulan mereka ini tak lepas dari kartu merah yang diterima oleh Elias Jelert di menit 73. Ia melanggar Torreira dengan sliding berbahaya yang menjatuhkan gelandang tuan rumah, menghasilkan kartu kuning keduanya membuat tim tamu bermain dengan 10 pemain.

Dan keunggulan jumlah pemain ini dimanfaatkan dengan baik oleh skuad asuhan Okan Buruk yang langsung memerintahkan anak buahnya untuk menggempur lawan dengan sekuat tenaga, dan hasilnya langsung terlihat sepuluh menit kemudian, lewat dua gol mepet akhir tersebut.

Kedua tim kini meraih satu poin pertama mereka dalam kompetisi Liga Champions kali ini, dan pertandingan berat berikutnya masih menanti saat mereka harus melawan Bayern Munchen dan Manchester United.

Kini, perhatian mereka kembali ke laga-laga domestik, Galatasaray akan menghadapi Istanbul Basaksehir di Super Lig, sementara Copenhagen akan menghadapi Brondly di Superliga pada akhir pekan ini.

Exit mobile version