Gila Bola – Juru taktik Galatasaray, Okan Buruk mengakui timnya bermain kurang oke. Ia pun berjanji di leg kedua play-off Liga Champions lawan Molde akan bermain lebih baik
Galatasaray bertemu Molde di Aker Stadion pada babak play-off Liga Champions, Kamis (24/8) dini hari WIB. Tim berjuluk Cimbom Aslan berhasil meraih kemenangan dengan skor 2-3.
Dua gol Galatasaray tercipta di babak pertama masing-masing dari Sergio Oliviera dan Mauro Icardi. Sedangkan gol penentu kemenangan dicetak oleh Frederik Midtsjo di menit ke-90+3.
Meski meraih hasil positif di leg pertama play-off Liga Champions, tetapi Galatasaray tak tampil seperti yang diharapkan. Buktinya, Molde berhasil mencetak dua gol bermain di kandang. Kemudian unggul tipis penguasaan bola 51 banding 49 dan cuma lepaskan 3 tembakan on target. Maka dari itu, Okan Buruk berjanji permainan di leg kedua akan berbeda.
Reaksi Okan Buruk
Selepas pertandingan bicara di GalatasarayTV, Okan Buruk mengatakan Molde ketika bermain di kandang berbeda. Ia menyebutkan tuan rumah tahu betul lapangan mereka. Sang pelatih menyebutkan Galatasaray ada beberapa momen tampil bagus, tapi ia menilai Cimbom Aslan juga memberikan kemudahan untuk Molde.
Lebih lanjut, Okan Buruk menyebutkan Molde punya motivasi ketika bermain di hadapan pendukunganya agar bisa berlaga di Liga Champions. Pelatih Galatasaray itu akui tuan rumah dominan, tetapi menyenangkan ketika hasil pertandingan untuk timnya.
Okan Buruk berjanji di leg kedua nanti, Galatasaray akan bermain berbeda. Ia menyebutkan absennya Lucas dan tanpa pemain baru berpangaruh. Namun dileg kedua pla-off Liga Champions, pelatih Galatasaray akan tampil berbeda dan ingin menunjukkan pergi ke fase grupLiga Champions.
Terima Kasih ke Mauro Icardi
Galatasaray berhasil meraih kemenangan 3-2 atas Molde berkat kontribusi dari pemain sepak bola asal Argentina tersebut. Selain gol, ia juga menyumbangkan assist untuk gol ketiga timnya.
Okan Buruk menuturkan Mauro Icardi telah melakukan yang terbaik untuk Galatasaray di play-off Liga Champions leg pertama Oleh karena itu, Cimbom Aslan harus berterima kasih kepada Mauro.
Menurut Okan Buruk, eks pemain PSG memilki andil besar dalam kemenangan Galatasaray atas tuan rumah Molde.
Kemenangan Ketiga Beruntun Galatasaray
Kemenangan yang diraih atas Molde merupakan kemenangan ketuga secara beruntun Galatasaray di semua ajang. Pada dua laga sebelumnya, Cimbom Aslan berhasil kalahkan Olimpija di putaran ketiga Liga Champions dengan gregat skor 4-0.
Kemudian Galatasaray di Liga Turki menang tipis 1-0 atas Trabzonspor. Aknkah pasukan Okan Buruk bisa berlaga di Liga Champions? Menarik dinantikan.