Liga Champions babak play-off memasuki hari kedua dan rakyat Ukraina akan sangat terpukul melihat Dynamo Kyiv kalah pada laga leg pertama melawan Benfica, merusak satu-satunya kesenangan saat perang.
Dynamo Kyiv bisa menjadi tim kedua asal Ukraina setelah Shakhtar Donetsk yang lolos ke penyisihan grup Liga Champions musim ini. Hanya ada dua laga total 180 menit memisahkan mereka dari babak grup musim 2022/23 ini, tetapi Benfica tidak memberi peluang dan mengalahkan tim Ukraina itu dengan skor 0-2, tadi malam.
Tersingkir dari negeri mereka yang sedang dilanda peperangan akibat invasi Rusia, tim di bawah asuhan Mircea Lucescu itu memainkan laga kandangnya di Stadion Miejski di Polandia. Dua gol dari Gilberto dan Goncalo Ramos pada laga Kamis dinihari 18 Agustus 2022 membuat peluang lolos Dynamo Kyiv sangat kecil. Laga kedua akan dimainkan di Portugal.
Sementara itu hasil lainnya Maccabi Haifa asal Israel bangkit dari ketertinggalan untuk berbalik menang 3-2 atas Red Star Belgrade asal Serbia.
Hasil lain dimainkan beberapa jam sebelumnya pada Rabu malam 17 Agustus, dengan tim asal Azerbaijan Qarabag imbang 0-0 lawan Viktoria Plzen asal Republik Ceko.
Drawing untuk penyisihan grup akan dilakukan pada 25 Agustus 2022. Juara Liga Champions musim sebelumnya, Real Madrid, serta juara Liga Europa, Eintracht Frankfurt, masuk ke Pot 1 atau Pot Unggulan bersama juara-juara dari enam liga paling elit di Eropa, Manchester City, Bayern Munchen, AC Milan, Paris Saint-Germain, FC Porto dan Ajax Amsterdam.
Bagaimana dengan enam tim yang lolos dari babak play-off? Tergantung nilai koefisien klub, namun kemungkinan besar mereka akan ditempatkan di Pot Keempat, sebagai tim yang paling tidak difavoritkan.