Gilabola.com – Arsenal sudah unggul agregat 3-0 dari Real Madrid di leg pertama babak perempat final Liga Champions, apakah Mikel Arteta akan merubah strateginya dan lebih memilih bermain bertahan di babak kedua?
Bintang The Gunners, Thomas Partey, menegaskan bahwa Arsenal tidak akan mengubah rencana permainan mereka saat bertandang ke Santiago Bernabeu, meskipun sudah mengantongi keunggulan 3-0 atas Real Madrid di leg pertama perempat final Liga Champions.
Gelandang asal Ghana itu tampil sejak menit awal saat The Gunners tampil gemilang di Emirates Stadium, berkat dua gol dari Declan Rice dan penyelesaian brilian Mikel Merino yang membuat juara bertahan tersebut tak berkutik.
Meski Real Madrid dikenal memiliki sejarah comeback dramatis di Liga Champions, Partey menegaskan Arsenal tetap akan tampil menyerang.
“Saya rasa ini akan jadi salah satu pertandingan terbesar kami dengan situasi, mentalitas, dan kebutuhan yang kami miliki,” kata Partey.
“Kami harus percaya diri, datang ke sana, mainkan permainan kami, dan berusaha menang.”
Arsenal Tidak Akan Bermain Bertahan
Partey menegaskan, gaya main Arsenal musim ini sudah terbukti efektif, dan mereka tidak akan berubah hanya karena bermain di kandang lawan.
“Kami tahu ini tidak mudah, kami paham kualitas mereka luar biasa dari belakang sampai depan. Tapi kami harus tetap percaya diri memainkan bola, merebutnya dari mereka, menjaga penguasaan bola, dan terus menyerang.”
Pada akhir pekan lalu, Partey tampil sejak menit awal dan mencetak gol saat Arsenal ditahan imbang 1-1 oleh Brentford, sebelum ditarik keluar karena mengalami sedikit cedera.
Namun ia optimistis bisa pulih tepat waktu dan kembali tampil saat menghadapi Los Blancos.
Momen Besar untuk Arsenal
Bagi Partey, laga ini bukan sekadar pertandingan biasa — ini adalah salah satu momen paling spesial dalam kariernya dan bagi skuad asuhan Mikel Arteta.
“Saya rasa ini adalah momen yang indah, momen yang diimpikan setiap pemain. Saya sangat senang bisa menjadi bagian dari tim ini.”
T“Dengan rasa percaya diri yang kami miliki, saya yakin seluruh pemain juga merasakan hal yang sama. Kami akan ke sana dengan kepercayaan diri tinggi.”