Gilabola.com – Argentina menunjukkan dominasi penuh dalam laga Kualifikasi Piala Dunia Zona CONMEBOL dengan menundukkan Brasil dengan skor telak 4-1 di hadapan pendukungnya sendiri pada Rabu (26/3) pagi WIB.
Pertandingan berlangsung sengit sejak menit pertama, diwarnai dengan banyak peluang, kartu kuning, serta permainan keras dari kedua tim, saat Argentina benar-benar mendominasi atas Brasil yang kalah segalanyadi atas lapangan.
Wasit meniup peluit tanda dimulainya pertandingan, dan Argentina langsung mengambil inisiatif serangan. Baru empat menit berjalan, tuan rumah membuka keunggulan lewat gol cepat.
Nicolas Tagliafico menyundul bola ke arah Thiago Almada yang langsung mengoper ke Julian Alvarez. Dengan penuh percaya diri, Alvarez melewati dua bek Brasil dan melepaskan tembakan akurat yang tak mampu dibendung kiper Bento. Skor 1-0 untuk Argentina.
Tak butuh waktu lama bagi Argentina untuk menggandakan keunggulan. Pada menit ke-12, kerja sama apik di sisi kiri diakhiri dengan umpan silang Nahuel Molina yang gagal diantisipasi pertahanan Brasil. Enzo Fernández yang berada di tiang jauh langsung menyambar bola ke dalam gawang, membuat skor berubah menjadi 2-0.
Brasil berusaha membalas, namun Argentina tetap mendominasi permainan. Pada menit ke-22, peluang emas datang melalui Rodrigo De Paul yang melepaskan umpan matang ke Almada. Namun, umpan baliknya ke Álvarez berhasil disapu oleh bek Brasil tepat waktu.
Brasil akhirnya mencetak gol balasan pada menit ke-26. Kesalahan Cristian Romero dalam mengontrol bola di area pertahanannya sendiri dimanfaatkan oleh Matheus Cunha.
Penyerang Wolves itu merebut bola, menusuk ke dalam kotak penalti, dan melepaskan tembakan mendatar yang bersarang di pojok kanan gawang Emiliano Martínez. Skor berubah menjadi 2-1.
Meski kebobolan, Argentina tetap bermain agresif. Pada menit ke-37, mereka kembali menjauh setelah Almada bekerja sama dengan Enzo Fernandez. Fernandez mengirimkan umpan silang ke dalam kotak penalti yang langsung disambut oleh Alexis Mac Allister dengan sepakan keras ke gawang Bento. Skor 3-1 bertahan hingga turun minum.
Babak Kedua
Babak kedua dimulai dengan intensitas tinggi. Argentina nyaris mencetak gol keempat di menit ke-48 setelah umpan panjang Martínez jatuh ke kaki Alvarez. Namun, tembakannya masih bisa ditepis Bento dengan ujung jarinya.
Brasil berusaha menekan dengan serangan balik dan bola mati, seperti peluang di menit ke-64 ketika tendangan bebas Raphinha membentur pagar hidup Argentina dan jatuh ke pelukan Martinez.
Dorival Junior mencoba menyegarkan timnya dengan sejumlah pergantian pemain, tetapi Brasil tetap kesulitan menembus pertahanan rapat Argentina. Justru tuan rumah yang kembali memperbesar keunggulan di menit ke-72.
Berawal dari umpan panjang Rodrigo De Paul dari sisi kanan ke kiri, Nicolas Tagliafico mengirimkan umpan silang yang disambut Giuliano Simeone dengan sepakan keras. Bola membentur mistar sebelum akhirnya masuk ke dalam gawang, mengubah skor menjadi 4-1.
Pertandingan semakin memanas dengan banyaknya kartu kuning yang dikeluarkan wasit. Thiago Almada, Nicolás Tagliafico, dan Rodrigo De Paul mendapat kartu kuning bagi Argentina, sementara Endrick, Leo Ortíz, Murillo, dan André menerima peringatan serupa untuk Brasil.
Di menit-menit akhir, Brasil masih mencoba memperkecil ketertinggalan, namun solidnya lini belakang Argentina membuat mereka kesulitan menciptakan peluang bersih. Wasit memberikan tambahan waktu tiga menit, namun skor 4-1 tetap bertahan hingga peluit panjang berbunyi.