Site icon Gilabola.com

Marteen Paes Jagoan! Indonesia Tahan Imbang Australia di Babak Pertama

Hasil babak pertama Indonesia vs Australia skor 0-0

Foto: PSSI

Laga antara Indonesia dan Australia dalam lanjutan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, berlangsung sengit. Babak pertama berakhir dengan skor imbang 0-0, meski kedua tim saling menyerang sejak awal pertandingan. Wasit Salman Falahi memimpin jalannya pertandingan yang dimulai pukul 19.00 WIB.

Meski Indonesia terus berada di bawah tekanan serangan Australia, pertahanan tim asuhan Shin Tae-yong tetap kokoh. Kiper Maarten Paes berperan penting dalam menjaga gawang Indonesia dari kebobolan.

Indonesia sebenarnya langsung memberikan tekanan ke gawang Australia sejak peluit babak pertama dibunyikan. Dalam beberapa detik, Walsh melepaskan tembakan ke arah gawang, namun kiper Australia, Mat Ryan, berhasil menepis bola. Bola muntah kemudian disambar oleh Rafael Struick yang juga langsung melepas tembakan dari sisi kanan, tetapi Mat Ryan kembali tampil gemilang dengan penyelamatan keduanya.

Australia tak tinggal diam dan terus mencoba menyerang pertahanan Indonesia. Pada menit ke-20, tembakan dari pemain Australia berhasil ditepis oleh Maarten Paes. Serangan demi serangan dari tim Socceroos terus berlanjut, termasuk sundulan dari Harry Souttar di menit ke-22 yang juga berhasil dihalau oleh Paes.

Pada menit ke-33, Australia kembali nyaris mencetak gol melalui tembakan jarak jauh Nestory Irankunda. Sayangnya bagi Australia, tembakan tersebut hanya membentur tiang gawang, menyelamatkan Indonesia dari kebobolan.

Craig Goodwin juga memberikan ancaman dengan tembakannya ke arah gawang Indonesia, namun Paes kembali menunjukkan kehebatannya dengan melakukan penyelamatan krusial.

Susunan Pemain

Timnas Indonesia: Maarten Paes, Calvin Verdonk, Jay Idzes, Rizky Ridho, Justin Hubner, Nathan Tjoe-A-On, Ivar Jenner, Sandy Walsh, Marselino Ferdinan, Ragnar Oratmangoen, Rafael Struick

Timnas Australia: Mat Ryan, Alessandro Circati, Aziz Behich, Harry Souttar, Cameron Burgess, Jackson Irvine, Keanu Baccus, Craig Goodwin, Samuel Silvera, Mitchell Duke, Nestory Irankunda

Babak kedua akan menjadi penentu apakah Indonesia dapat mempertahankan performa mereka dan mungkin mencuri poin dari Australia yang lebih diunggulkan.

Exit mobile version