Site icon Gilabola.com

Barcelona Harus Saingi Dua Raksasa Liga Inggris untuk Gaet Ivan Fresneda

Ivan Fresneda Diburu Banyak Klub termasuk Barcelona

Gila Bola – Barcelona harus hadapi Arsenal dan Newcastle United untuk dapatkan tanda tangan wonderkid Spanyol, Ivan Fresneda.

Menurut laporan Sport, Ivan Fresneda menjadi subyek ketertarikan Barcelona saat ini. Tim Catalan itu memang sedang mencari bek kanan baru memasuki bursa transfer musim panas.

Namun mereka harus hadapi dua klub raksasa Inggris itu untuk dapatkan pemain muda yang tersedia dengan transfer 20 juta Euro – setara 320 miliar Rupiah tersebut, yang barangkali mudah saja bagi Arsenal dan Newcastle.

Ivan Fresneda menjadi salah satu pemain muda yang memiliki prospek gemilang di tanah kelahirannya. Di usianya yang baru 18 tahun dia sudah menghabiskan masa pembinaan di lima klub Spanyol berbeda, termasuk Real Madrid.

Namun, dia lulus dari akademi pemain muda Real Valladolid sebelum memulai debutnya di tim utama pada bulan Januari 2022 – saat masih berusia 17 tahun.

Nilai Incaran Barcelona Itu Melonjak, Walau Klubnya Degradasi

Diungkapkan The Hard Tackle, nilai Fresneda melonjak setelah dia memulai debutnya di La Liga di awal musim 2022/23. Pemain itu tercatat tampil dalam 24 pertandingan di semua kompetisi musim lalu.

Sayangnya Real Valladolid turun ke Divisi Segunda, hingga bintang remaja itu kemungkinan akan mencari petualangan baru. Situasi inilah yang menjadi perhatian Barcelona, Arsenal dan Newcastle United.

Joan Laporta menyatakan beberapa pekan lalu, Barca kemungkinan akan menjelajah bursa transfer musim panas ini demi dapatkan seorang bek kanan.

Barcelona Kalah Cepat dari Arsenal

Namun tim Catalan itu sedang alami masalah keuangan, hingga tak mampu datangkan bidikan mereka, walau Fresneda tersedia dengan potongan harga dan transfernya menjadi lebih murah, karena Valladolid terdegradasi. Pemain itupun menjadi target yang layak bagi Blaugrana.

Sedangkan bagi Arsenal, tim London Utara itu telah membidik pemain muda Spanyol tersebut selama hampir sembilan bulan lalu. The Gunners bahkan berusaha datangkan pemain 18 tahun itu di bursa transfer bulan Januari.

Namun, setelah gagal wujudkan keinginan itu, Arsenal pun fokus untuk mendatangkannya di musim panas. Sejumlah laporan bahkan mengklaim, mereka sudah siapkan tawaran besar untuk memboyong Fresneda ke Emirates.

Newcastle Butuh Pengganti Jangka Panjang Kieran Trippier

Sementara itu, Newcastle United saat ini sedang mencari pengganti jangka panjang Kieran Trippier.

Pemain internasional Inggris itu menjadi pemain yang berusaha ditempa klub Tyneside tersebut, tetapi saat ini sudah berusia 32 tahun dan akan segera memasuki tahun-tahun terakhir dalam karirnya. Fresneda pun dibidik untuk jadi pengganti Trippier.

Namun, santer diberitakan Borussia Dortmund-lah yang berada di posisi terdepan dalam transfer Fresneda, walau kondisi darurat di Barcelona bisa mengubah segalanya. Tentunya akan menarik untuk melihat apakah Barca bisa kalahkan Arsenal, Newcastle dan klub-klub peminat lainnya untuk dapatkan tanda tangan Fresneda.

Exit mobile version