Gila Bola – Barcelona akhirnya bisa bernafas lega setelah Sevilla mengaku tetap tertarik merekrut Ansu Fati dan siap mengangkut penyerang muda tersebut di bursa transfer Januari.
Pada awal musim ini, Ansu Fati mendapat harapan besar untuk kembali bersinar, setelah pelatih baru Hansi Flick memberinya kepercayaan.
Namun, sejak saat itu, penyerang 22 tahun tersebut mendapat peran yang sangat penting di skuad Barcelona, karena dia terus berjuang untuk bermain secara reguler di lini depan Blaugrana.
Kepercayaan dari Flick juga berangsur pudar dan segalanya mengindikasikan bahwa ia bisa tinggalkan Camp Nou lebih cepat, di mana Sevilla menjadi salah satu klub yang tertarik mendapatkan jasanya.
Sevilla Tetap Tertarik Ansu Fati
Laporan terbaru dari Diario Sport menegaskan kembali fakta bahwa Ansu Fati masih menjadi topik hangat di lingkungan Sevilla saat ini.
Tampaknya pelatih Garcia Pimienta tetap menjadi fan berat bintang muda Timnas Spanyol itu – karena dia-lah pelatih yang pernah membinanya di La Masia. Pimienta yakin, dia bisa mengeluarkan bakat terbaik Ansu Fati, sekali lagi.
Mengingat hal itu, Sevilla pun terus membidik peluang datangkan Ansu Fati, terutama dengan bursa transfer Januari yang akan dibuka sebentar lagi.
Barca memang terbuka untuk melepas Ansu Fati di bulan Januari, kareba mereka tak berada dalam posisi yang bisa menjamin pemain itu akan dapatkan waktu bermain secara reguler.
Potensi Komplikasi
Namun, potensi transfer Ansu Fati ke Sevilla pada bulan Januari tak semudah yang kita bayangkan. Pertama, Sevilla harus mendapat persetujuan lebih dulu dari sang pemain, yang sejauh ini tampak masih enggan tinggalkan Barca secara permanen.
Selain itu, kedua klub juga harus mencapai kata kesepakatan. Pasalnya, Sevilla juga sedang alami kesulitan ekonomi, yang tampaknya akan membuat klub itu sulit untuk membayar gaji Ansu Fati, mulai dari bulan Januari hingga akhir musim ini.
Karena hal itulah, mereka harus bisa meyakinkan Barcelona guna membayar sebagian besar gaji Ansu Fati selama periode ini.
Semua masalah ini kemungkinan bisa menggagalkan kesepakatan yang ingin diraih Sevilla dengan Barca maupun Ansu Fati. Namun, dengan Sevilla yang tetap optimistis seperti sebelumnya, tentunya akan menarik untuk mencermati bagaimana kisah transfer ini akan berakhir.