Gilabola.com – Barcelona kembali dihadapkan pada kenyataan pahit setelah Robert Lewandowski mengalami cedera otot yang dipastikan membuatnya absen di final Copa del Rey.
Bahkan, kemungkinan besar penyerang internasional Polandia berusia 36 tahun itu juga tidak akan tampil di dua pertandingan babak semifinal Liga Champions melawan Inter Milan.
Meski penampilannya musim ini membaik, absennya Lewandowski mengingatkan kembali pada satu masalah yang belum benar-benar mereka selesaikan: siapa penerus jangka panjangnya di lini depan?
Dalam satu tahun terakhir, beberapa nama telah dikaitkan dengan Barcelona. Viktor Gyokeres, Alexander Isak, dan Benjamin Sesko sempat masuk dalam daftar incaran.
Namun, laporan terkini menyebut bahwa ketiganya hampir pasti tidak akan bergabung musim depan. Nilai transfer yang tinggi dan performa Lewandowski yang kembali tajam menjadi dua alasan utama yang meredam spekulasi itu.
Namun dari Italia, muncul kabar bahwa Barcelona sangat serius mengincar Moise Kean, penyerang Fiorentina yang musim ini tengah dalam performa terbaiknya. Beberapa pekan lalu, nama Barcelona disebut sebagai salah satu klub yang berminat mendatangkan Kean, bersaing dengan Newcastle United.
Presiden Fiorentina, Rocco Commisso, sudah mengonfirmasi bahwa pemain berusia 25 tahun itu memiliki klausul rilis sebesar Rp 996 Miliar. Kini, media Italia Tuttosport, melalui Sport, menyebut ketertarikan Blaugrana pada Kean semakin kuat.
Moise Kean memang tampil impresif sejak pindah dari Juventus ke Fiorentina pada buresa transfer musim panas lalu. Dia telah mencetak 23 gol dari 39 penampilan di semua kompetisi.
Setelah beberapa musim berpindah-pindah antara Everton, Paris Saint-Germain, dan Juventus, penyerang asal Italia itu tampaknya menemukan kenyamanan di Florence. Meski klausulnya cukup tinggi bagi Barcelona, untuk klub-klub Premier League, angka tersebut terbilang wajar dan bisa jadi pemicu bursa bola musim panas.
Nama Hjulmand Masih Mengambang
Tak hanya soal lini depan, Barcelona juga masih punya pekerjaan rumah di sektor tengah. Meski stok gelandang cukup banyak, posisi ini masih menyisakan banyak tanda tanya di dalam skuad.
Frenkie de Jong memang dikabarkan akan memperpanjang kontraknya, namun pihak klub tetap harus bersiap jika sang gelandang internasional Belanda memutuskan hengkang.
Salah satu nama yang pernah masuk radar Barcelona adalah Morten Hjulmand. Gelandang internasional Denmark itu tampil konsisten di bawah arahan Ruben Amorim di Sporting CP.
Laporan tahun lalu sudah menyebutkan bahwa Hjulmand kemungkinan besar akan meninggalkan klubnya musim panas ini, dan kabar terbaru dari CaughtOffside menempatkan Barcelona di antara klub-klub yang paling berminat, bersama Inter dan PSG.
Seperti biasa, ketertarikan dari klub Premier League membuat segalanya lebih rumit. Masih menurut sumber yang sama, harga sebesar Rp 1 Triliun diyakini bisa meyakinkan Sporting untuk melepas Hjulmand.
Manchester United disebut ingin reuni antara sang pemain dan pelatihnya, Ruben Amorim, namun usaha menurunkan harga gelandang tersebut masih belum membuahkan hasil.
Di sisi lain, Tottenham Hotspur dan Arsenal menjadi dua klub yang lebih realistis untuk mendaratkan sang gelandang. Tottenham bahkan disebut bersedia menggelontorkan hingga Rp 1,5 Triliun untuk mencari alternatif bagi Yves Bissouma. Sementara Arsenal tengah bersiap kehilangan Jorginho dan Thomas Partey, yang membuat lini tengah mereka butuh penyegaran.