Site icon Gilabola.com

Cedera Lagi, Barcelona Kembali Minus Pedri Akhir Musim Ini

Barcelona Kembali Minus Pedri di Akhir Musim Ini

Gila Bola – Barcelona dipastikan tak akan lagi diperkuat Pedri di sisa musim ini setelah gelandang muda tersebut kembali cedera.

Pedri sudah tak menjadi bagian dari skuad Blaugrana di laga melawan Real Sociedad akhir pekan lalu. Ia mengaku mengalami masalah dan merasa tidak cukup bugar untuk bermain saat Barcelona menjamu Sociedad dan kalah 1-2.

Alih-alih pulih dan bermain di kandang Real Valladolid, Pedri ternyata tetap tak bisa dimainkan. Xavi Hernandez pun harus menyaksikan timnya kembali kalah untuk kedua kalinya setelah mereka mengangkat trofi juara musim ini.

Laporan Diario Sport pun ungkapkan kondisi terakhir Pedri, dan memperkirakan mantan bintang muda Las Palmas itu tak akan bisa bermain lagi di sisa musim ini yang masih menyisakan dua pertandingan lagi.

Meski demikian dinyatakan, Pedri sebenarnya tak alami cedera serius, tapi Barcelona tak mau mengambil risiko terkait kondisinya hingga memilih untuk mengistirahatkannya di beberapa laga terakhir musim ini. Itulah sebabnya, Pedri tak tersedia di laga melawan Valladolid dini hari tadi.

Pedri Mungkin Bermain Beberapa Menit di Laga Kandang Terakhir

Diungkapkan Barca Universal, pemain itu sendiri sadar betul dengan situasinya walaupun dia ingin bermain di laga terakhir melawan Real Mallorca. Alasannya, itu akan menjadi pertandingan terakhir Barca di Camp Nou, karena setelah itu tim akan pindah ke Montjuic Stadium musim depan, terkait proyek Espai Barça.

Setelah menjamu Mallorca pada Senin (29/5) pekan depan, Blaugrana akan kembali lakoni laga tandang di pertandingan terakhir musim ini di kandang Celta Vigo pada 5 Juni 2023.

Pedri yang absen di kandang Valladolid, diyakini akan absen lagi di Celta Vigo. Namun, dia kemungkinan punya peluang untuk bermain selama beberapa menit saja di laga kandang terakhir musim ini – dan terakhir di Camp Nou, melawan Mallorca.

Barcelona akan Diperkuat Pemain Pelapis di Dua Laga Terakhir

Dengan Barcelona yang tak punya banyak pemain untuk dikerahkan, Xavi pun berpeluang memberi kesempatan kepada para pemain yang jarang diturunkan di antaranya seperti Pablo Torre, Lamine Yamal dan Ferran Torres.

Hal itu akan memberi Xavi kesempatan untuk membuat penilaian jelang sesi pembentukan tim di musim panas ini.

Segalanya kini mengarah pada perkiraan bahwa laga-laga Pedri yang berikutnya akan dilakoninya bersama Timnas Spanyol di ajang Uefa Nations League bulan depan.

Dalam beberapa wawancara sebelumnya bintang muda itu menyatakan, dirinya berharap akan bekerja sama dengan pelatih Luis de la Fuente di tim nasional.

Exit mobile version