Villarreal akhirnya mendapatkan pemain mereka kembali saat mereka mengkonfirmasi transfer pinjaman gelandang Giovani Lo Celso untuk kedua kalinya dari Tottenham Hotspur, saat pemain internasional Argentina itu kini mengungkapkan kebahagiaannya bisa kembali ke El Madrigal.
Pemain berusia 26 tahun itu dipinjamkan ke klub besutan Unai Emery di paruh kedua musim lalu, bermain dalam 22 penampilan dan menyumbang satu gol serta satu assist. Penampilannya yang dominan di lini tengah membuat klub tertarik untuk mempertahankannya.
Dia juga berperan penting dalam perjalanan mereka ke semifinal Liga Champions dan membawanya kembali ke La Ceramica adalah prioritas untuk Kapal Selam Kuning di jendela transfer musim panas ini.
Giovani Lo Celso tentu saja tidak masuk dalam rencana manajer Antonio Conte di Spurs, terutama setelah taktisi Italia itu mendatangkan Rodrigo Bentancur dari Juventus pada Januari 2022 dan kemudian mengontrak Yves Bissouma dari Brighton di jendela transfer musim panas ini.
Sekarang Villarreal akhirnya berhasil menyepakati kesepakatan transfer pinjaman lainnya dengan pihak Tottenham Hotspur untuk gelandang timnas Argentina itu dan sang pemain kini mengungkapkan kebahagiaanya bisa kembali ke klub, seperti yang diberitakan Football Espana.
Dia mengatakan, “Saya sangat senang berada di sini lagi. Penantian berlangsung agak lama, tetapi itu sepadan. Saya pergi dengan ide yang jelas bahwa saya ingin kembali karena ini adalah klub yang saya sukai karena filosofinya, untuk tujuan yang mereka tetapkan dan bagaimana mereka menyambut saya sejak hari pertama, membuat saya merasa seolah-olah saya sudah berada di sini untuk waktu yang lama.”
Unai Emery belum melihat timnya begitu aktif di jendela transfer musim panas ini. Mereka hanya melakukan satu pembelian ketika mengontrak Kiko Femina dari Watford senilai Rp 17 Milyar selain mendatangkan Jose Luis Morales dan Pepe Reina secara bebas transfer.