Gilabola.com – Jadi andalan Barcelona, Jules Kounde berhasil kantongi lebih dari 4.000 menit bermain tanpa berkeringat. Kok bisa sih?
Kounde sudah kembali dari Timnas Prancis – di mana ia bermain selama 210 menit di kedua leg perempat final Uefa Nations League melawan Kroasia.
Dalam kedua pertandingan tersebut, ia bermain selama 90 menit di leg pertama dan 120 menit yang melelahkan di leg kedua. Kounde pun makin kukuhkan reputasinya sebagai salah satu pemain paling tangguh di dunia sepak bola saat ini.
Dengan catatan menit bermain di kedua pertandingan terakhirnya tersebut, Kounde kini berhasil melampaui angka 4.000 menit bermain sejauh musim ini – sebuah prestasi luar biasa yang menonjolkan ketahanan fisiknya.
Sebelum jeda internasional, mantan bintang Sevilla tersebut sudah bermain selama 3.995 menit, dan total waktu bermainnya kini mencapai 4.205 menit – dari kemungkinan 4.590 menit yang bisa dikantonginya.
Catatan tersebut setara dengan 91,6 persen waktu bermain yang tersedia di Barcelona dan Timnas Prancis.
Tak Tunjukkan Tanda-Tanda Kelelahan
Di level klub, Kounde sudah tampil selama 3.541 menit untuk Blaugrana, dari potensi 3.870 menit bermain. Sementara bersama Les Bleus, ia sudah bermain selama 664 menit dari kemungkinan 750 menit.
Konsistensi pemain berusia 26 tahun itu tak tertandingi, termasuk di antara rekan satu timnya di Barcelona. Bahkan Raphinha – yang juga selalu tampil konstan, saat ini belum mencapai angka 4.000 menit.
Meskipun beban kerjanya berat, Kounde tak tunjukkan tanda-tanda kelelahan. Kemampuannya dalam mempertahankan intensitas – terutama saat bekerja sama dengan Lamine Yamal dalam menciptakan ruang dan situasi satu lawan satu, sangat berharga bagi Blaugrana.
Namun, masih ada kekhawatiran mengenai berapa lama ia bisa mempertahankan level ini, saat musim mencapai fase yang menentukan.
Beradaptasi dengan Baik
Menariknya, Kounde akhirnya tampak tak lagi bersikeras untuk bermain sebagai bek tengah. Di tangan Hansi Flick, jebolan akademi Bordeaux itu sepenuhnya menerima peran sebagai bek kanan, di mana di posisi tersebut ia berhasil tunjukkan penampilan yang konsisten dan tak kenal lelah.
Menariknya, keengganan Flick untuk mengandalkan Hector Fort telah memperkuat status Kounde sebagai pemain inti yang tak tergantikan, dan ia tampaknya sudah menemukan kepuasan dalam perannya.
Sekarang, saat Barcelona memasuki akhir musim yang penting. Mengatur menit bermain Kounde tentunya bisa menjadi krusial untuk memastikan pemain itu tetap berada dalam performa terbaiknya.
Namun untuk saat ini, ia terus berjuang, buktikan bahwa ia benar-benar salah satu aset yang paling bisa diandalkan secara fisik dalam skuad.