Ogah Pergi dari Real Madrid, Fede Valverde Jelaskan Mengapa Nggak Minat Gabung Chelsea

Gila BolaChelsea mendapatkan berita tak menyenangkan. Fede Valverde secara terbuka tak tertarik bergabung. Sebaliknya, ia ingin tetap bertahan di Real Madrid.

Setelah bermain buruk di musim 2022/23, Chelsea yang sekarang ditangani oleh Mauricio Pochettino melakukan perombakan skuad besar-besaran di bursa transfer musim panas ini.

Pochettino pun mendapatkan dana segar untuk memperkuat timnya. Pelatih sepak bola asal Argentina menjadikan Fede Valverde targetnya di bursa transfer musim panas. Ia dinilai pemain yang bisa memperkuat lini tengah The Blues.

Di sisi lain, Valverde harus memainkan peran bergilir dalam rencana Carlo Ancelotti musim lalu baik di Liga Spanyol dan Liga Champions. Ia dimainkan dalam bertahan maupun menyerang oleh Don Carlo. Meski demikian, ia tak berminat bergabung ke Chelsea.

Abaikan Chelsea

Ditanya soal adanya minat dari Chelsea, Fede Valverde dengan tegas lebih memilih bertahan di Liga Spanyol bersama Real Madrid ketimbang bermain di klub sepak bola asal London Barat.

Bicara kepada Marca, Valverde mengatakan ia tidak minat gabung ke Chelsea. Sebaliknya, ia bahagia di Real Madrid. Ia ingin mencoba untuk menikmati dan menghargai setiap momen di Bernabeu.

Alasan utamanya adalah Fede Valverde ingin dikenang di Real Madrid. Menurutnya, Los Blancos bukan raksasa Liga Spanyol saja tetapi juga tim sepak bola terbaik di dunia. Oleh karena itu, ia bertekad untuk menangkan gelar dan mempersembahkannya kepada para fans.

Fede Valverde

Pemain sepak bola berusia 24 tahun bermain dalam 56 laga di musim 2022/23. Ia mengemas 12 gol plus catatkan 7 assist. Kontraknya bersama raksasa Liga Spanyol juga baru akan habis pada Juni 2027 mendatang.

Fede Valverde bukan cuma bisa bermain sebagai gelandang saja, tetapi bisa ditempatkan sebagai pemain sayap kanan.

Sedikit informasi, pemain timnas sepak bola Uruguay sebelum gabung ke raksasa Liga Spanyol berman untuk Penarol dan bergabung ke Real Madrid Castilla pada 2016. Kemudian promosi ke tim utama pada 2018.

Punya Saingan di Real Madrid

Chelsea wajar menggoda Fede Valverde di bursa transfer, karena Real Madrid juga baru mendatangkan Jude Bellingham untuk memperkuat lini tengah Los Blancos.

Terlepas dari kedatangan Bellingham bisa membuatnya tersingkir dari tim utama, tetapi Fede Valverde siap bersaing dan membuktikan kemampuannya di Real Madrid.

Anda dapat berlangganan Gilabola.com di Google News atau join channel Whatsapp kami untuk mendapatkan update terbaru!