Site icon Gilabola.com

Prediksi Real Madrid vs Espanyol, Awas Jangan Sampai Jarak Makin Jauh dari Puncak

Prediksi Real Madrid vs Espanyol, Awas Jangan Sampai Jarak Makin Jauh dari Puncak

Gila Bola – Di tengah harapan gelar La Liga semakin menipis Real Madrid akan menjamu Espanyol di laga lanjutan Liga Spanyol mereka pada Sabtu (11/3) malam WIB di Santiago Bernabeu.

Real Madrid semakin jauh dari mimpi untuk mempertahankan gelar La Liga mereka setelah dua hasil imbang beruntun di dua pertandingan terakhir mereka di kompetisi domestik.

Setelah secara mengecewakan hanya mampu bermain imbang dengan skor 1-1 dalam Derby melawan Atletico Madrid di Santiago Bernabeu pada 26 Februari lalu, pasukan Carlo Ancelotti kemudian hanya mampu bermain imbang tanpa gol melawan Real Betis pada akhir pekan lalu dalam pertandingan yang melihat gol Karim Benzema dianulir karena handball salah satu rekannya.

Sekarang Real Madrid sudah tertinggal sembilan poin dari Barcelona yang berada di puncak klasemen dan mereka berharap untuk bisa segera kembali ke jalur kemenangan saat menjamu Espanyol di laga lanjutan La Liga mereka.

Tim tamu, sementara itu, akan masuk ke pertandingan ini setelah menelan kekalahan 2-1 dari Real Valladolid untuk mengakhiri dua kemenangan beruntun mereka sebelumnya dan itu membuat mereka sekarang berada di peringkat ke-13 klasemen dengan 27 poin dari 24 pertandingan.

Berita Tim Real Madrid 

Andriy Lunin akan absen karena gangguan lambung, tapi dia juga bukan pilihan karena Thibaut Courtois merupakan pilihan pertama di bawah mistar Real Madrid.

David Alaba absen karena cedera otot sementara Ferland Mendy mengalami masalah paha yang membuatnya tidak tersedia, jadi kuartet bek mungkin akan ditempati Nacho, Antonio Rudiger, Eder Militao, dan Dani Carvajal.

Dani Ceballos akan berharap untuk mendapatkan kesempatan starter lain bersama Aurelien Tchouameni dan Toni Kroos di tengah, sedangkan Fede Valverde akan melengkapi Karim Benzema dan Vinicius Junior di depan.

Berita Tim Espanyol

Keidi Bare dan Adria Pedrosa masing-masing masih absen karena cedera pergelangan kaki dan pangkal paha, sedangkan Dani Gomez mengalami cedera kaki sementara Gori mengalami masalah otot.

Dengan Brian Olivan diragukan untuk Espanyol, Espanyo diperkirakan akan terus bermain dengan formasi 4-4-2 dengan Joselu dan Martin Braithwaite akan berduet di lini depan.

Aleix Vidal, Sergi Darder, Vinicius Souza, dan Denis Suarez akan bermain di kuartet lini tengah, sedangkan Oscar Gil, Leandro Cabrera, Jose Gragera, dan Ronael Pierre-Gabriel akan mengawal lini pertahanan.

Prediksi

Real Madrid umumnya memiliki rekor yang bagus dalam sejarah pertemuan ini karena mereka telah memenangkan 17 dari 19 pertemuan terakhir mereka melawan Espanyol di semua kompetisi.

Raksasa ibukota juga tampil produktif dalam pertandingan mereka melawan tim Catalan ini karena mereka telah mencetak setidaknya dua gol dalam 20 dari 22 pertandingan kandang terbaru mereka melawan Espanyol di berbagai ajang.

Hanya saja pasukan Carlo Ancelotti belakangan ini memiliki masalah produktivitas sehingga sementara kami mendukung kemenangan bagi tuan rumah, kami tidak mengharapkan datangnya banyak gol dari Real Madrid di pertandingan ini.

Prediksi Skor : Real Madrid 1-0 Espanyol

Exit mobile version