Real Madrid Dapatkan Pengganti Carvajal, Carlo Ancelotti Bidik Bek Tim Muda

Gilabola.comReal Madrid tampaknya sudah dapatkan pengganti Dani Carvajal yang harus menepi di sepanjang musim ini akibat cedera. Pelatih Carlo Ancelotti kini membidik bek dari tim muda Los Blancos.

Laporan terakhir dari AS menyebutkan, pelatih Carlo Ancelotti saat ini serius mempertimbangkan untuk memberi kesempatan pada talenta muda dari tim yunior, David Jimenez, untuk mengisi kekosongan yang ditinggalkan Carvajal.

Karena klub putuskan untuk tak jadi datangkan bek kanan baru di bursa transfer musim dingin, Ancelotti pun memantau beberapa pemain tim akademi lainnya, termasuk pemain muda Jesus Fortea.

Sayangnya, cedera yang dialami Fortea dan usianya yang baru 17 tahun, menyulitkan proses pengambilan keputusan yang harus dilakukan Ancelotti.

Real Madrid Terus Mencari Solusi

Sejak Carvajal cedera, Real Madrid terus mencari solusi untuk memperkuat lini pertahanan mereka. Walau Fortea mendapat kepercayaan dari manajemen, penampilan Jimenez yang konsisten membuatnya menjadi pesaing berat.

Pemain muda tampil mentereng di lapangan, dan dia juga tunjukkan kemampuannya membantu lini serang, memiliki karakter yang kuat dan menawan dalam penguasaan bola.

Skill-nya sudah terbukti, karena dia ditugaskan untuk mengambil eksekusi bola-bola mati di tim Castilla, dan itu tak boleh dianggap remeh.

Jimenez tak takut untuk maju menyerang dan bisa cepat beradaptasi dengan formasi baru timnya. Dalam skuad yang kurang bermain intensif dan tak bersemangat, Jimenez tampil menonjol sebagai pemain yang serba bisa, dan ia serius dalam berjuang menguasai bola.

Pilihan Carlo Ancelotti Bukan Nama Baru

Pertimbangan Ancelotti untuk promosikan Jimenez ke tim utama bukan tanpa alasan. Pemain muda itu bahkan sudah dipanggil untuk bermain di laga melawan Alaves, saat Carvajal alami cedera paha.

Meskipun promosi itu belum permanen, tapi Ancelotti memang berniat masukkan Jimenez ke susunan tim utama secara reguler.

Namun, keputusan ini dilakukan dengan risiko ia harus tinggalkan tim Castilla – yang tengah berjuang menghindari degradasi, dan ini menjadi situasi yang sulit.

Apapun perubahan yang dilakukan Madrid, hal itu tentunya harus dipertimbangkan dengan hati-hati, serta sama-sama pertimbangkan tim utama dan tim muda. Meski demikian – harus diakui, Jimenez memang sudah tampil menawan dan terus menawan dengan penampilannya tersebut.

Anda dapat berlangganan Gilabola.com di Google News atau join channel Whatsapp kami untuk mendapatkan update terbaru!