Real Madrid Naksir Gelandang 1,3 Triliun Premier League dan Siapkan Kejutan dari Akademi

Gilabola.comReal Madrid tampaknya tidak mau membuang waktu dalam menyusun kekuatan untuk musim depan. Bahkan sebelum bursa transfer musim panas resmi dibuka, klub sudah mengambil langkah signifikan untuk memperkuat skuad.

Nama-nama seperti Dean Huijsen dan Trent Alexander-Arnold disebut-sebut akan segera merapat ke Santiago Bernabéu. Di sisi lain, negosiasi dengan Benfica untuk mendatangkan Alvaro Carreras juga terus berjalan.

Namun tak berhenti di situ, Real Madrid ternyata sudah merancang langkah selanjutnya. Klub ingin mendatangkan gelandang tengah baru, dan beberapa nama sudah masuk daftar pantauan mereka. Salah satu nama yang belakangan ini mencuri perhatian adalah Adam Wharton dari Crystal Palace.

Laporan dari Daily Mail menyebutkan bahwa Real Madrid benar-benar mengagumi gaya bermain Wharton. Klub sudah mengirim pemandu bakat untuk menyaksikan langsung performanya selama musim ini.

Meski sempat diganggu cedera, pemain berusia 21 tahun itu mampu menunjukkan kualitasnya sebagai salah satu gelandang muda paling menjanjikan di Premier League.

Wharton bergabung dengan Crystal Palace dengan mahar sekitar Rp 396 Miliar pada Februari tahun lalu. Kini, nilai pasarnya diperkirakan melonjak tajam hingga mencapai Rp 1,3 Triliun, apalagi kontraknya masih berlaku hingga 2029.

Liverpool juga dikabarkan mengikuti perkembangan sang pemain, namun belum ada indikasi bahwa Real Madrid akan langsung bertindak dalam waktu dekat.

Joan Martinez Masuk Rencana Xabi Alonso

Di balik kesibukan transfer pemain luar, ada dinamika menarik di internal Real Madrid. Xabi Alonso, yang kabarnya tinggal menunggu waktu untuk diumumkan sebagai pelatih baru, ternyata sudah mulai merancang struktur tim sejak awal.

Salah satu agenda pentingnya adalah menguatkan jalur promosi pemain akademi ke tim utama, mengikuti jejak model pengembangan yang diterapkan oleh Barcelona.

Salah satu nama yang muncul dalam rencana itu adalah Joan Martinez. Pemain muda yang sempat absen panjang karena cedera jangka panjang ini disebut sebagai talenta istimewa di lingkungan klub.

Alonso dipercaya sudah lama mengamati perkembangan Martinez sejak dia sepakat untuk kembali ke Madrid sebagai pelatih kepala. Kabarnya, Martinez akan menjadi bagian dari tim utama musim depan, dan Alonso sangat berharap bisa memaksimalkan potensinya.

Dengan kehadiran Huijsen yang akan segera datang, serta Raul Asencio yang masih bertahan, lini pertahanan Real Madrid berpeluang dihuni oleh barisan pemain muda yang penuh prospek.

Martinez, Huijsen, dan Asencio bisa menjadi lapisan baru di belakang Eder Militao, yang akan tetap menjadi pilar utama pertahanan. Harapannya, mereka bertiga mampu belajar dan berkembang sambil membentuk sinergi dengan sang bek senior asal Brasil tersebut.