Gila Bola – Real Madrid tetap percaya pada Carlo Ancelotti, tapi sudah siapkan dua kandidat pengganti jika pemecatan itu terjadi.
Pelatih asal Italia itu mendapati dirinya berada dalam tekanan besar di Real Madrid, usai dua kekalahan telak secara beruntun yang dialami timnya di laga melawan Barcelona dan AC Milan – dua laga yang bahkan digelar di Santiago Bernabeu.
Ada banyak hal yang tak berjalan lancar di klub jawara La Liga dan Liga Champions tersebut di musim ini. Akibatnya, masa depan Ancelotti bersama Los Blancos pun mulai dipertanyakan.
Sejumlah laporan bahkan menyebutkan, pelatih 65 tahun tersebut bisa dipecat jika klubnya tak juga membaik dalam beberapa pekan ke depan.
Meski demikian, seperti diungkapkan Marca, meskipun berbagai hal tak berjalan sesuai harapan, Real Madrid tetap percaya dan mendukung Ancelotti.
Real Madrid Tetap Anggap Ancelotti Sebagai yang Terbaik
Ada beberapa hal yang mengkhawatirkan terkait penampilan Madrid, tapi di waktu yang bersamaan, tapi para petinggi klub itu yakin Ancelotti-lah pelatih terbaik yang bisa membalikkan situasi buruk mereka saat ini.
Bahkan sudah ada pembicaraan antara pelatih kawakan tersebut dengan hirarki klub, termasuk presiden Florentino Perez, yang tunjukkan ketenangan pada Ancelotti.
Namun, ada rasa waspada terkait hal itu, karena Madrid ingin melihat reaksi yang kuat dan adanya peningkatan penampilan tim dalam laga-laga yang akan datang.
Raul, Solari Jadi Kandidat Pengganti Darurat Ancelotti
Lebih lanjut, laporan itu menyatakan, jika Madrid mendesak untuk berpisah dengan Carlo Ancelotti di musim ini, maka mereka bisa menunjuk legenda klub, Raul Gonzalez, atau Santiago Solari, sebagai pengganti darurat dari pelatih Italia tersebut.
Saat ini, Raul masih membina tim Castilla, bahkan sejak beberapa tahun lalu. Dia dinilai sudah tunjukkan banyak kerja bagus bersama para talenta muda di klub raksasa Spanyol itu.
Sementara Solari – yang sempat menjadi pelatih tim utama Los Merengues di musim 2018/19, saat ini menjabat sebagai direktur sepak bola profesional di Real Madrid, dan berpeluang menjadi pelatih sementara jika Carlo Ancelotti dipecat.
Madrid juga sudah punya nama yang akan gantikan Ancelotti di masa datang, yakni pelatih Bayer Leverkusen, Xabi Alonso.