Gilabola.com – Barcelona tampaknya harus menerima kenyataan tetap akan ditinggal Ronald Araujo di bursa transfer bulan ini, meskipun bek andalan lainnya, Inigo Martinez, sedang cedera.
Masa depan Ronald Araujo di Camp Nou memang masih belum pasti. Ini terjadi setelah pemain internasional Uruguay itu menjadi incaran utama Juventus di bursa transfer yang sedang berlangsung saat ini.
Sedangkan Barca, tekad mempertahankan kapten kedua mereka tersebut, dan sudah berusaha memperbarui kontraknya yang akan berakhir di tahun 2026.
Sementara upaya mereka sejauh ini terbukti sia-sia, harapan mempertahankan Araujo tiba-tiba muncul bersamaan dengan cedera yang dialami Inigo Martinez di final Piala Super Spanyol. Apalagi, bek 33 tahun itu diberitakan akan absen selama satu bulan atau bahkan lima bulan.
Ronald Araujo Tak Terpengaruh Kondisi Inigo
Namun, diungkapkan jurnalis Alex Pintanel, bahkan setelah ia tahu bahwa Martinez cedera, Araujo tetap sampaikan keinginannya kepada manajemen Barca bahwa ia ingin pergi selama bursa transfer musim dingin.
Mantan pemain Boston River itu mendapat dukungan terbuka dari presiden klub Joan Laporta dan pelatih Hansi Flick. Rekan-rekan satu timnya juga sudah mencoba untuk meyakinkan dia untuk lanjutkan karirnya di Barca, seperti yang terlihat usai final Piala Super Spanyol beberapa hari lalu.
Meski demikian, Araujo tetap bersikeras pada keputusannya untuk hengkang, di mana Juventus kemungkinan besar akan menjadi klub Araujo yang berikutnya.
Beberapa negosiasi diperkirakan akan berlangsung alot, karena Barca tak berniat melepasnya dengan harga murah. Klub sepak bola raksasa Italia itu berencana sodorkan sekitar 50 juta Euro untuk transfer Araujo, tetap Blaugrana meminta bayaran yang lebih tinggi.
Bahkan saat diskusi antara Araujo dan Deco berlanjut, masa depan bek jangkung berusia 25 tahun itu tetap makin menjauh dari Barcelona.
Lalu, Bagaimana dengan Barcelona?
Absennya Martinez akibat cedera, berpotensi membuatnya absen dalam delapan pertandingan. Jika Araujo benar-benar tinggalkan Camp Nou bulan ini, maka hal itu membuat Barca makin kekurangan opsi di lini pertahanan.
Blaugrana sendiri akan menyambut kembalinya Andreas Christensen pada akhir pekan ini, setelah ia lama absen akibat cedera. Selain itu, situasi ini juga akan memberi waktu bermain pada Eric Garcia dalam beberapa laga ke depan, dan peluang hengkangnya Eric kemungkinan akan diblokir.
Lalu, pemain muda Sergi Dominguez juga bisa menjadi opsi bagi Flick, sementara dia juga bisa andalkan Jules Kounde – yang bermain secara eksklusif di posisi bek kanan musim ini.