Ilaix Moriba telah resmi ke Valencia di musim panas 2022. Dia diboyong dengan status pinjaman semusim, namun ada alasan kuat yang membuatnya mau ke Mestalla.
Sebenarnya Ilaix Moriba adalah salah satu pemain jebolan akademi Barcelona. Akan tetapi, karena dicuekin RB Leipzig merekrutnya pada musim panas 2021.
Bermain di Liga Jerman sepertinya kurang cook dengan Moriba. Die Bullen meminjamnya ke Valencia pada paruh kedua musim lalu. Bermain di Liga Spanyol dia mendapatkan menit bermain lebih banyak ketimbang di RB Leipzig. Total, dia tampil 14 laga di La Liga.
Gennaro Gattuso pun datang setelah musim 2021/2022 berakhir. Pelatih asal Italia didatangkan untuk mengangkat performa Los Che yang meredup dalam beberapa musim terakhir di Liga Spanyol.
Ternyata pengaruh dari Gennaro Gattuso membuat Ilaix Moriba kembali dipinjamkan ke Valencia selama semusim. Padahal dari berita yang beredar, jika Crystal Palace adalah tim yang serius ingin memboyongnya di musim panas 2022.
Kata Moriba kepada situs resmi klub Valencia, bahwa dia sebetulnya tahu sejak pramusim tak masuk rencana RB Leipzig di musim 2022/23. Jadi dia bilang kembali lagi ke Valencia sangat menyenangkan.
Ilaix Moriba menilai kembali ke Los Che adalah berita bagus untuk karier sepak bolanya. Pemain berposisikan gelandang juga mengungkapkan mau kembali juga karena Gennaro Gattuso.
Sang pemain bilang jika Gattuso adalah orang yang inginkan dia kembali ke Mestalla. Oleh sebab itu, dia sekarang bertekad untuk tidak mengecewakan pelatih asal Italia tersebut atau para fans.
Lebih lanjut, di periode kedua pinjaman ini Ilaix Moriba juga berharap bisa bikin para fans gembira. Maksudnya adalah membantu Valencia kembali finis di papan atas Liga Spanyol dan bermain lagi di Eropa.
Gennaro Gattuso bisa memakai servisnya kemungkinan besar saat Los Che melawan Getafe di Mestalla, Senin (5/9) dini hari WIB. Bukan cuma Moriba, tetapi datangkan Gattuso juga membuat Edinson Cavani bergabung.
Bahkan, James Rodriguez baru-baru juga menawarkan diri dan tertarik berseragam Los Che di bawah asuhan Gennaro Gattuso.