Hasil Liga 1: Kandaskan Borneo FC, Madura United Tantang Persib di Final Championship Series

Gila Bola – Hasil Borneo FC vs Madura United di leg kedua semi-final Championship Series Liga 1 Indonesia yang berlangsung di Stadion Batakan, Balikpapan, Minggu (19/5) malam, berakhir dengan skor 2-3.

Madura United menjadi tim yang akan menantang Persib Bandung di final Championship Series, setelah menang di kandang Borneo FC malam ini. Kemenangan 3-2 yang dikantongi tim Sapeh Kerrab membuat mereka unggul agregat 4-2 dari tim jawara Reguler Series tersebut.

Borneo FC sebenarnya unggul lebih dulu dari tamu mereka, setelah Muhammad Alfharezzi Buffon menjebol gawang Lucas Frigeri di menit ke-12. Skor tim Pesut Etam kemudian digandakan Felipe Cadenazzi lewat titik putih di menit 45+2.

Namun, Madura United berhasil membalas tiga gol, dua di antaranya dibukukan Malik Risaldi di menit 58 dan 67, sedangkan satu gol lainnya dicetak Dalberto di menit ke-19.

Jika Madura United dijadwalkan untuk berlaga di final melawan Persib pada 26 dan 31 Mei, maka Borneo FC akan bertemu Bali United di laga perebutan tempat ketiga yang juga akan digelar dua leg, yakni pada 25 dan 30 Mei 2024.

Borneo FC Mendominasi dan Unggul di Babak Pertama

Kedua tim tunjukkan penampilan yang sama-sama menekan sejak awal laga. Terutama Madura United, yang sudah unggul 1-0 di leg pertama, dan berambisi menang demi melaju ke final di mana sudah ada Persib Bandung yang tengah menunggu lawan mereka malam ini.

Namun di babak pertama ini, tim tuan rumah tunjukkan permainan yang lebih unggul dibandingkan tamu mereka. Borneo FC berhasil unggul lebih dulu lewat gol pemain muda, Alfharezzi Buffon, saat laga baru berjalan 12 menit.

Namun, alih-alih mempertahankan keunggulan, Dalberto berhasil memanfaatkan umpan Francisco Rivera dengan sundulan kepalanya dan membawa Madura United samakan kedudukan 1-1.

Borneo FC mendapat hadiah penalti setelah Cleberson lakukan pelanggaran terhadap Cadenazzi di area terlarang. Setelah berkonsultasi dengan VAR, wasit langsung menunjuk titik putih.

Cadenazzi langsung menjadi eksekutor di momen ini. GOL!!! Tim Pesut Etam kembali unggul, 2-1, di menit 45+2, setelah Cadenazzi berhasil mengecoh kiper Madura United, Lucas Frigeri, dan menyarangkan bola ke gawang tamu.

Dua Gol Malik Risaldi Berhasil Bawa Madura United Berbalik Menang!

Di babak kedua, Lilipally punya peluang emas di menit ke-49, yang sayangnya berhasil digagalkan Frigeri. Sesaat kemudian giliran Adam Alis yang berusaha maju ke depan dan merangsek lini pertahanan, namun tim Sapeh Kerrab berhasil membalikkan situasi.

Keasyikan menyerang gawang Borneo FC malah kebobolan. Malik Risaldi berhasil memanfaatkan bola yang disodorkan Rivera dan membawa Madura United samakan kedudukan menjadi 2-2 di menit 58. GOL!

Malik pula yang berhasil membawa MUFC berbalik unggul 3-2 dari tuan rumah di menit 67, dan membuat agregat Madura United unggul 4-2.

Susunan Pemain Borneo FC vs Madura United

  • Borneo FC (4-3-3): A Saputra; Fajar Fathur Rahman, Alfharezzi Buffon, Silverio Silva, Leo Guntara; Kei Hirose, Adam Alis, Hendro Siswanto; Terens Puhiri, Felipe Cadenazzi, Stefano Lilipaly.
  • Madura United (4-1-3-2): Lucas Frigeri; Koko Ari Araya, Cleberson, Fachruddin Aryanto, Dodi Alexvan Djin; Jacob Mahler; Malik Risaldi, Jaja, Riyatno Abiyoso; Dalberto, Francisco Rivera.