Hasil Liga 1: PSS Sleman Selangkah Lagi Tinggalkan Zona Merah Usai Kalahkan Barito Putera 0-3

Gilabola.comHasil Barito Putera vs PSS Sleman di pekan ke-8 Liga 1 Indonesia musim 2024/25 yang digelar di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (20/10) sore, berakhir dengan skor 0-3.

Ini menjadi hasil yang mengejutkan bagi PSS Sleman yang sedang terus berjuang tinggalkan zona merah. Apalagi, kemenangan telak sore ini diraih Hokky Caraka dan kawan-kawan di kandang lawan.

Tampil percaya diri di hadapan suporternya sendiri, Barito Putera dikejutkan oleh gol cepat Hokky yang tercipta saat laga baru berjalan delapan menit.

Bukannya mengejar, gawang tuan rumah Laskar Antasari malah kebobolan lagi di menit ke-13 lewat gol Cleberson Martins. Di babak kedua tim tuan rumah pun masih kedodoran dan sama sekali tak mampu membalas walau sempat memiliki beberapa peluang.

Sampai akhirnya, PSS Sleman berhasil menambah satu gol lagi tepat di menit ke-60, saat Gustavo Tocantins berhasil memanfaatkan umpan matang Hokky tepat di mulut gawang Barito Putera.

Barito Putera sebenarnya mencetak dua gol di babak kedua laga ini. Namun gol yang masing-masing dibukukan Murilo Mendes di menit 56 dan gol Alhaji Gero di masa injury babak kedua dianulir wasit karena offside. Tuan rumah pun hanya bisa pasrah, skor 3-0 untuk keunggulan PSS tak berubah hingga laga usai.

Berkat kemenangan telak ini, PSS Sleman pun tinggal selangkah lagi tinggalkan zona merah. Kini, tim asuhan pelatih asal Brasil, Mazola Junior – yang baru direkrut 11 Oktober lalu, itu berada di urutan ke-16 dengan koleksi poin lima. Sedangkan tuan rumah Barito Putera berada di posisi ke-13 dengan mengantongi delapan poin.

Hokky Caraka Cetak Gol Cepat untuk PSS Sleman

PSS Sleman mengejutkan tuan rumah lewat gol cepat Hokky Caraka di menit ke-8. Pemain Timnas Indonesia ini berhasil memanfaatkan umpan Gustavo Tocantins dan membawa tim tamu  unggul di awal laga. GOL!!

Tak terima gawangnya dibobol di awal laga, anak-anak Barito Putera pun berusaha membalas. Namun, beberapa kali upaya mereka berhasil digagalkan PSS.

Tim tamu malah berhasil menggandakan skor mereka di menit ke-13 lewat aksi Cleberson Martins. Wasit sempat berkonsultasi lebih dulu dengan ruang VAR terkait kemungkinan offside, tapi akhirnya wasit mensahkan gol ini dan PSS pun melaju 2-0. GOL!

Tendangan bebas Rizky Pora di menit ke-32 harusnya bisa menjadi umpan empuk para pemainnya di depan gawang PSS. Namun bola meluncur begitu saja di samping gawang tim tamu tanpa ada satupun pemain Barito yang memanfaatkannya.

Para pemain tuan rumah habis-habisan berusaha mengejar ketertinggalan mereka, tapi tim asuhan Rahmad Darmawan itu harus hadapi lini belakang PSS yang makin memperketat pertahanan mereka.

PSS nyaris menambah koleksi gol mereka di menit ke-40 saat Danilo berhasil memanfaat kesalahan Yuswanto hingga ia berhasil menggiring bola mendekati mulut gawang tuan rumah.

Beruntung bola yang ditembakkan Danilo dari sudut yang sempit berhasil dibendung Satria Tama, dan gawang Barito Putera tak kebobolan lagi di babak pertama.

Dua Gol Barito Putera Dianulir di Babak Kedua

GOL DIANULIR! Murilo Mendes harusnya bisa membawa  Barito Putera memperkecil ketertinggalan mereka di menit 56, tapi gol tersebut dianulir wasit karena offside!

Alih-alih memperkecil ketertinggalan mereka, gawang Barito Putera malah kembali kebobolan di menit 60. Kerja sama Hokky Caraka dan Gustavo Tocantins membuat Gustavo berhasil menyarangkan bola dari jarak dekat. GOL!! 3-0 Untuk PSS Sleman!

Lucas Morelatto tampak sangat frustrasi saat berusaha menyarangkan tendangan jarak jauhnya di menit ke-75. Upaya ini gagal membuahkan hasil, hingga tuan rumah gagal memperkecil ketertinggalan mereka.

Upaya mencetak gol terus dilakukan para pemain Barito Putera hingga detik-detik akhir pertandingan, tapi tak satupun upaya mereka yang membuahkan hasil bagi tuan rumah.

GOL DIANULIR LAGI! Barito Putera sebenarnya sempat mencetak gol lagi di menit 90+2. Alhaji Gero berhasil memanfaatkan umpan silang Murilo di depan gawang PSS, dan tampak membuat Barito Putera berhasil memperkecil ketertinggalannya.

Namun wasit harus berkonsultasi lagi dengan VAR terkait kemungkinan offside. Hasilnya, gol itu dianulir karena Murilo berada pada posisi offside tersebut.

Susunan Pemain Barito Putera vs PSS Sleman

  • Barito Putera (4-3-3): Satria Tama; Aditiya Daffa, Lucao, Yuswanto Aditya, Moon Chi-sung; Chechu Meneses, Levy Madinda, Lucas Morelatto; Rizky Pora, Eksel Runtukahu, Murilo Mendes.
  • PSS Sleman (4-3-3): Alan; Kevin Gomes, Cleberson Martins, Fachruddin Aryanto, Dominikus Dion; 7, Ifan Nanda Pratama, Betinho; Gustavo Tocantins, Danilo Alves, Hokky Caraka.

Yuk join Channel Whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan berita-berita sepak bola terbaru dari Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, Liga Jerman, Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions. Klik di sini untuk bergabung!