Penyerang 2 Trilyun Akui Harusnya Bisa Cetak Lebih Banyak Gol dan Assist Bagi Man City

Jack Grealish menyadari kritikan yang dialamatkan padanya karena kurangnya gol dan assist bagi Manchester City meski dia ditransfer dengan sangat mahal.

Jack Grealish telah mengakui bahwa dia seharusnya bisa mencetak lebih banyak gol dan assist bagi Manchester City setelah dia baru mendapatkan gol pertamanya di musim ini selama kemenangan timnya atas Wolves di laga lanjutan Premier League di Molineux pada Sabtu (17/9) malam WIB, seperti diberitakan via BT Sport.

Penyerang internasional Inggris itu butuh waktu kurang dari satu menit untuk membuka skor bagi The Citizens ke gawang kiper Wolves Jose Sa saat pemain seharga Rp 2 Trilyun itu banyak menerima kritikan karena kurangnya kontribusi gol dan assistnya.

Memang dia hanya mencetak enam gol dan empat assist dalam 38 pertandingan di semua kompetisi di musim lalu dan belum mencetak gol sebelum pertemuan Manchester City melawan Wolves, membuat Pep Guardiola bahkan harus membelanya dengan mengatakan, “Kami tidak membeli Jack Grealish untuk mencetak gol dan assist.”

Bagaimanapun, mantan bintang Aston Villa itu menyadari bahwa dengan bandrol transfernya yang mahal dan posisinya sebagai penyerang, dia harusnya bisa memiliki kontribusi gol dan assist yang lebih baik daripada yang dimilikinya saat ini.

Ditanya tentang kritikan padanya soal kurangnya kontribus gol, dia mengatakan kepada BT Sport, “Benar, saya harus mencetak lebih banyak gol, saya harus mendapatkan lebih banyak assist. Satu-satunya hal yang bisa saya lakukan adalah mencetak gol dan mengemas assist.”

“Saya akan selalu membuat orang berbicara tentang saya dengan jumlah transfer saya, tetapi saya pikir jika Anda melihat seluruh karir saya, saya mungkin belum mencetak gol sebanyak para pemain tertentu, bahkan ketika saya berada di Aston Villa. Saya hanya mencetak 14 atau 15 gol selama dua musim di Liga Inggris.”

Anda dapat berlangganan Gilabola.com di Google News atau join channel Whatsapp kami untuk mendapatkan update terbaru!