Prediksi Malut United vs Bali United: Hati-hati Serdadu Tridatu, Tuan Rumah Ambisi Menang Lagi!

Prediksi Malut United vs Bali United di pekan keenam Liga 1 Indonesia musim 2024/25 yang berlangsung di Stadion Sultan Agung, Bantul, Sabtu (20/9) malam.

Malut United tak mampu membendung Borneo FC di laga sebelumnya, dan kalah 0-1 dari jawara Reguler Series Liga 1 Indonesia musim lalu itu. Padahal di pekan ke empat, Laskar Kie Raha berhasil kalahkan Semen Padang, 2-1.

Di pekan ke enam ini, skuad asuhan Imran Nahumarury itu punya kesempatan besar untuk kembali amankan kemenangan melawan Bali United yang juga sedang jalan di tempat belakangan ini.

Di pekan sebelumnya, skuad Serdadu Tridatu hanya bermain imbang 0-0 melawan PSS Sleman, begitu juga saat mereka bertemu Arema FC di pekan ke empat.

Bali United tentunya juga ingin menang setelah dua kali amankan skor kacamata, dan di kandang tim promosi inilah peluang terbuka lebar bagi skuad Teco untuk amankan poin sempurna.

Mampukah Malut United amankan kemenangan di laga kandang ini? Atau Bali United yang berhasil tunjukkan dominasi mereka atas tim promosi tersebut?

Head-to-Head Malut United – Bali United

Malut United dan Bali United belum pernah bertemu dalam laga kompetitif maupun ekshibisi sebelumnya. Pertandingan di pekan ke enam Liga 1 musim 2024/25 ini akan menjadi pertemuan pertama kedua tim tersebut.

Lima Pertandingan Terakhir Malut United

  • 17.09.2024 – Borneo FC 1 – 0 Malut United
  • 13.09.2024 – Malut United 2 – 1 Semen Padang
  • 25.08.2024 – Persik Kediri 0 – 0 Malut United
  • 16.08.2024 – Malut United 0 – 0 Persebaya Surabaya
  • 10.08.2024 – Madura United 1 – 1 Malut United

Lima Pertandingan Terakhir Bali United

  • 16.09.2024 – Bali United 0 – 0 PSS Sleman
  • 11.09.2024 – Bali United 0 – 0 Arema FC
  • 27.08.2024 – Borneo FC 2 – 0 Bali United
  • 18.08.2024 – Bali United 2 – 0 Semen Padang
  • 11.08.2024 – Persik Kediri 1 – 3 Bali United

Prediksi Pertandingan Malut United vs Bali United

Malut United akan hadapi lawan yang tak bisa dianggap enteng, meskipun mereka akan bermain di kandang sendiri. Sejauh ini Bali United telah dikenal sebagai salah satu tim kuat di Liga 1 yang diperkuat banyak pemain sepak bola papan atas di tanah air.

Serdadu Tridatu juga bukannya benar-benar buta dengan kekuatan Malut United. Pasalnya, meskipun belum pernah bertemu, tapi tim Naga Gamalama diperkuat banyak pemain yang sudah lama merumput di kompetisi sepakbola teratas di tanah air. Sebut saja Safrudin Tahar, si kembar Yakob dan Yance Sayuri, serta Wahyu Prasetyo.

Bali United pastinya sudah hapal dengan permainan ke empat bintang Malut United tersebut, dan wajib waspada dalam laga nanti.

Namun, sejauh ini Malut United tak tampil konsisten, terutama di lini serang, meskipun lini belakang mereka patut diacungi jempol. Buktinya, gawang skuad Imran Nahumarury itu baru kebobolan tiga gol lawan dalam lima pertandingan yang mereka lakoni. Prediksi Skor: Malut United 1 – 1 Bali United.

Prediksi Susunan Pemain Malut United vs Bali United

  • Malut United: M Fahri; Safrudin Tahar, Cassio Scheid, Wahyu Prasetyo, Firman Ramadhan; Wbeymar Angulo, Manahati Lestusen, Tatsuro Nagamatsu; Jorge Correa, Victor Mansaray, Yance Sayuri.
  • Bali United: Fitrul Rustapa; Andhika Wijaya, Elias Dolah, Bagas Adi, Ricky Fajrin; Mitsuru Maruoka, Brandon Wilson, Made Tito; Privat Mbarga, Everton Nascimento, Irfan Jaya.
Anda dapat berlangganan Gilabola.com di Google News atau join channel Whatsapp kami untuk mendapatkan update terbaru!