DEAL! Chelsea Selesaikan Transfer Kejutan Untuk Target Arsenal, Mykhaylo Mudryk!

Gila Bola – Kisah transfer Arsenal dan Mykhaylo Mudryk yang berlarut-larut berakhir tragis bagi klub London Utara saat upaya transfer mereka sekarang telah dibajak oleh rival sekota mereka, Chelsea.

Padahal dalam banyak kesempatan, penyerang internasional Ukraina itu selalu dikaitkan dengan kepindahan ke stadion Emirates dan dia bahkan dalam banyak kesempatan menunjukkan rasa cintanya pada tim Mikel Arteta.

Sayangnya kegagalan Arsenal untuk menyetujui biaya transfer dengan pihak Shakhtar Donetsk membuat Chelsea bisa masuk dan akhirnya bisa membajak kesepakatan transfer untuk Mykhaylo Mudryk.

Paket Transfer 1,65 Trilyun

Fabrizio Romano memberitakan bahwa Chelsea sekarang bisa dikonfirmasi telah mendapatkan Mykhaylo Mudryk dari Shakhtar Donetsk dalam kesepakatan transfer yang bisa menelan biaya mencapai Rp 1,65 Trilyun.

Itu adalah harga yang selalu diminta oleh pihak Ukraina, dengan kedua klub sekarang sedang bertukar dokumen untuk finalisasi transfer pemain berusia 21 tahun itu ke Stamford Bridge.

Mykhaylo Mudryk dikabarkan akan segera tiba di London untuk menjalani tes medis yang telah dijadwalkan akan dilakukan pada hari Minggu untuk menyegel kesepakatan dan menandatangani kontraknya di klub.

Rekrutan Kelima Januari Ini

Menurut laporan lebih lanjut dari Fabrizio Romano bahwa kontrak Mykhaylo Mudryk akan ditandatangani setelah tes medisnya dengan dia telah menyepakati kontrak berdurasi tujuh tahun ke depan, jadi kesepakatan akan berlaku hingga Juni 2030.

Dia akan menjadi rekrutan kelima bagi Chelsea di jendela transfer Januari ini yang sangat sibuk dengan mereka sebelumnya sudah menyelesaikan transfer untuk David Datro Fofana, Andrey Santos, Benoit Badiashile, dan meminjam Joao Felix.

Sementara itu, kedatangan Mykhaylo Mudryk akan membuat lini depan tim besutan Graham Potter akan semakin sesak karena sudah memiliki para pemain seperti Raheem Sterling, Christian Pulisic, Hakim Ziyech, Kai Havetz, Pierre-Emerick Aubameyang, Armando Broja, dan Mason Mount, selain para pemain yang datang Januari tersebut, plus musim depan akan ketambahan Christopher Nkunku.

Arsenal Memutuskan Menyerah

Sebelum kesepakatan transfer Chelsea ini, Fabrizio Romano sempat memberitakan adanya proposal transfer terbaru dari Arsenal yang bernilai Rp 1,15 Trilyun plus bonus yang bisa mencapai Rp 410 Milyar.

Namun mereka memiliki strategi dan kebijakan transfer yang jelas, sehingga mereka memutuskan bahwa mereka memutuskan untuk tidak gila-gilaan bertarung dengan Chelsea dalam mengeluarkan uang untuk Mykhaylo Mudryk.

Penyerang internasional Ukraina itu sangat menginginkan Arsenal dan dia sering memberi kode tentang itu di media sosialnya, tapi kegagalan The Gunners untuk membayar harganya membuat sang pemain kini pindah ke Stamford Bridge.

advertisement

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!