Demi Rombak Skuad Musim Depan, Liverpool Bakal Lepas Tiga Gelandang Ini Akhir Musim

Gila Bola – Tiga gelandang dikabarkan akan menjadi korban dari rencana manajer Jurgen Klopp pembangunan ulang skuad Liverpool untuk musim depan setelah kampanye mereka yang mengecewakan di musim ini.

The Reds dipastikan akan berakhir tanpa gelar di musim ini usai mereka disingkirkan Real Madrid dengan skor agregat 6-2 di babak 16 besar Liga Champions, sementara mereka sudah lebih dulu tersisih di Piala Liga dan Piala FA.

Liverpool bahkan masih berjuang mati-matian untuk bisa finish di empat besar klasemen karena mereka masih berada di peringkat keenam klasemen sementara Premier League dan terpaut enam poin dari Tottenham di peringkat keempat.

Tiga Gelandang Jadi Korban

Menurut berita yang dilansir dari The Athletic, manajer Jurgen Klopp telah memutuskan bahwa dia akan melepas tiga gelandang Liverpool di akhir musim ini untuk memulai kembali pembangunan skuad di musim depan.

Tiga gelandang yang bakal dilepas adalah pemain berkebangsaan Inggris Alex Oxlade-Chamberlain dan pemain internasional Guinea Naby Keita, dengan kontrak keduanya akan berakhir di akhir musim ini.

Selain kedua gelandang tersebut, satu lagi pemain yang akan pergi adalah Arthur Melo, karena memang dia hanya pemain berstatus pinjaman dari Juventus dan hampir tidak bermain di musim ini karena cedera.

Lini Tengah Prioritas

Menurut laporan itu lebih lanjut, Liverpool memang menjadikan peremajaan lini tengah sebagai prioritas untuk pembangunan kembali skuad mereka untuk musim depan di bawah asuhan Jurgen Klopp.

Satu nama yang paling mereka idamkan untuk diboyong ke Anfield adalah Jude Bellingham, namun diyakini akan ada persaingan sengit untuk bisa mengontrak pemain Inggris itu dari Borussia Dortmund.

Target transfer lain bagi Liverpool untuk memperkuat lini tengah mereka adalah Matheus Nunes (Wolves), Adrien Rabiot (Juventus), Mason Mount (Chelsea), Sofyan Amrabat (Fiorentina), hingga Youri Tielemans (Leicester City).

Pukulan Pada Stefan Bajcetic

Di tengah sorotan pada lini tengah Liverpool di musim ini, gelandang muda Stefan Bajcetic telah muncul sebagai bakat menarik yang membuatnya menjadi pilihan reguler bagi tim besutan Jurgen Klopp sejak pergantian tahun ini.

Sayangnya bahwa The Reds kemudian mendapatkan pukulan ketika pemain berusia 18 tahun itu kemudian menderita cedera selama kekalahan 1-0 dari Bournemouth di Premier League pada akhir pekan lalu.

Akibatnya, Stefan Bajcetic sekarang telah dipastikan bahwa dia akan absen hingga akhir musim ini, namun dalam postingannya di akun instagramnya, dia bersumpah untuk “kembali lebih kuat dari sebelumnya” musim depan.

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!