Gila Bola – Juru taktik Chelsea, Graham Potter memberikan sinyal di bursa transfer musim panas 2023 mereka akan menjual sejumlah pemain.
The Blues merupakan salah satu klub papan atas Liga Inggris yang paling jor-joran dalam merekrut pemain di bursa transfer. Meski sudah tak lagi dimiliki oleh Roman Abramovich, tetapi mereka tetap belanja pemain dengan jumlah yang banyak di bawah kepemilikan Todd Boehly.
Graham Potter mengakui sejatinya tak ingin melepas pemain. Namun untuk mematuhi Financial Fair Play, maka sejumlah nama akan dijual. Selain itu, untuk mengurangi pemain dalam skuad.
Sekedar informasi, Chelsea adalah klub Liga Inggris yang memiliki skuad 32 pemain di musim 2022/23. Bahkan 21 di antaranya pemain asing.
Graham Potter Lempar Kode
Meski bursa transfer musim panas belum dibuka, tetapi Graham Potter sudah memberikan kode bahwa akan ada pemain yang ia bakal keluarkan dari klub sepak bola asal London Barat di musim panas.
Dikutip dari Goal Internasional, Graham Potter mengatakan jumlah pemain yang ada dalam skuad ini tak optimal terlepas dari kompetisi apa yang mereka ikuti. Tapi ia bilang ini bagian normal dalam kegiatan bisnis sebuah klub pada akhir musim.
Lebih lanjut, Potter menyebutkan beberapa pemain dapat pindah. Eks pelatih Brighton bilang terkadang seorang pemain sepak bola juga butuh waktu menit bermain. Oleh karena itu, ia sebut Chelsea harus siap dengan apa yang akan terjadi di akhir musim.
Pemain yang Dilepas
Sementara pemain yang berpotensi dilepas adalah Mason Mount, Christian Pulisic, dan Mateo Kovacic. Menariknya, semua pemain tak akan kesulitan mencari klub baru di musim panas.
Pasalnya semua pemain tim peringkat ke-10 Liga Inggris juga sudah diburu klub besar Eropa. Mason Mount diberitakan dalam radar Bayern Munchen.
Sedangkan Mateo Kovacic juga masuk bidikan Bayern Munchen dan Manchester City. Kendati demikian, belum ada manuver serius yang ditunjukkan oleh pelamar pemain Chelsea.
Laga Chelsea Berikutnya
Setelah jeda internasional, Chelsea pada awal April akan bertanding di Liga Inggris 2022/23 melawan Aston Villa di Stamford Bridge pada hari Sabtu (1/4) malam WIB.
Chelsea sebelumnya belum kalah dalam tiga laga di Liga Inggris. Akankah Graham Potter kembali berikan hasil positif? Menarik dinanti.