Gila Bola – Liverpool dan Manchester City kini tengah siaga satu menyusul kemungkinan transfer sebesar 1,5 triliun rupiah saat ada laporan terkait bintang Bayern Munchen akan bisa kembali ke Inggris.
Seiring mendekatnya jendela transfer musim panas, ada banyak rumor yang beredar di Liga Premier, dan salah satunya berkaitan dengan pemain Bayern Munchen yang menolak perpanjangan kontraknya, dan langsung memunculkan minat dari Liverpool dan klub lainnya.
Jamal Musiala, yang merupakan talenta muda Bayern Munchen, kabarnya menolak perpanjangan kontrak dengan klubnya saat ini, membuka kemungkinan untuk bergabung dengan salah satu klub top di Inggris. Liverpool dan Manchester City dikabarkan sangat tertarik untuk memboyongnya, menurut laporan dari Daily Star.
Penampilan impresif Musiala, termasuk saat melawan Bayer Leverkusen baru-baru ini, telah menarik perhatian kedua klub tersebut, yang semakin memperkuat spekulasi tentang masa depannya.
Meskipun Bayern telah menawarkan kontrak gaji sebesar 3,1 miliar rupiah per pekan, Musiala tampaknya ingin mencari tantangan baru, sehingga muncul spekulasi tentang kepindahannya dari klub Bundesliga tersebut pada bulan Juli mendatang.
Manchester City dilaporkan mendapat informasi mengenai keputusan Musiala minggu lalu dan optimis untuk mendapatkannya. Namun, Liverpool juga memiliki rencana untuk meikung rendana transfer Pep Guardiola merekrut pemain internasional Jerman itu ke Etihad Stadium.
Selain Liverpool dan Manchester City, Chelsea juga dikabarkan tertarik untuk mendapatkan kembali pemain muda berusia 21 tahun tersebut. Namun, peluang Chelsea untuk meyakinkan Musiala untuk kembali ke Stamford Bridge tampaknya tipis, kecuali jika mereka meraih kemenangan di Piala FA dan lolos ke Liga Europa.
Musiala masih memiliki dua tahun kontrak dengan Bayern Munchen. Jika dia memutuskan untuk hengkang, biaya transfernya diprediksi tidak kurang dari 1,5 triliun rupiah dan gajinya diperkirakan sekitar 3,9 miliar rupiah per pekan.
Liverpool.com menyatakan bahwa meskipun Musiala bisa menjadi opsi menarik bagi Liverpool, prioritas mereka saat ini adalah pada posisi lain. Namun, jika Musiala tersedia, itu mungkin akan dipertimbangkan karena dia adalah pemain berbakat yang bisa memberikan kontribusi besar.
Belum jelas apakah Musiala akan pindah atau tidak, karena masih ada kemungkinan dia akan menandatangani kontrak baru. Namun, tidak bisa dipungkiri bahwa kemungkinan kembalinya ke Inggris merupakan pembicaraan yang serius untuk Liverpool, terutama pada musim panas ini.