Man Utd Bakal Kontrak Striker Brentford Jika Cristiano Ronaldo Pergi Januari Nanti

Cristiano Ronaldo bisa meninggalkan Manchester United di jendela Januari dan manajer Erik ten Hag telah memberi restu untuk kepergiannya.

Manchester United akan bersiap untuk menghidupkan minat pada striker Brentford Ivan Toney begitu Cristiano Ronaldo benar-benar pergi dari klub di jendela transfer musim dingin Januari mendatang, menurut laporan.

Megabintang Portugal sudah ingin pergi sejak musim panas lalu tapi akhirnya gagal menemukan klub yang benar-benar bersedia untuk menampung jasanya, membuatnya harus bertahan di Old Trafford begitu jendela transfer ditutup.

Sayangnya Cristiano Ronaldo kemudian hanya memainkan peran sekunder di Manchester United asuhan Erik ten Hag musim ini, baru bermain sekali sebagai starter di Premier League selama kekalahan 4-0 dari Brenftord pada matchday dua Liga Inggris dan hanya diandalkan sebagai starter reguler di Liga Europa.

Belakangan muncul laporan bahwa penyerang berusia 37 tahun itu akan diizinkan pergi di jendela transfer Januari mendatang dengan bos Belanda jelas lebih menyukai Marcus Rashford dan Anthony Martial untuk memainkan peran penyerang sentral di Old Trafford.

Kini Calciomercato memberitakan bahwa Manchester United akan melakukan pemantauan pada striker Brentford Ivan Toney untuk transfer potensial jika mereka akhirnya benar-benar melihat Cristiano Ronaldo pergi dari klub.

Sebenarnya ini bukan pertama kalinya The Red Devils berminat pada bomber berusia 26 tahun tersebut, yang kontraknya di klub lamanya masih akan berlangsung hingga 30 Juni 2025 mendatang. Tapi performa yang konsisten dari pemain Inggris itu membuat klub besutan Erik ten Hag sekarang semakin yakin untuk melakukan pendekatan.

Ivan Toney adalah top skor Championship tahun 2021 dengan 31 gol untuk membawa timnya promosi dan melanjutkannya dengan 14 gol di Premier League musim lalu. Dia baru-baru ini mendapatkan panggilan pertamanya ke skuad The Three Lions dan sejauh ini telah mencetak enam gol dan dua assist dalam sembilan penampilan di Liga Inggris.

Anda dapat berlangganan Gilabola.com di Google News atau join channel Whatsapp kami untuk mendapatkan update terbaru!