Gila Bola – Lihat sentuhan tangan emas Unai Emery. Kemenangan Aston Villa di kandang Chelsea merupakan kejutan ketiga Mister Good Ebening itu setelah kemenangan atas Manchester United dan hasil serupa di Tottenham Hotspur.
Dua gol Villa datang dari Ollie Watkins pada babak pertama dan John McGinn pada paruh kedua, yang tidak bisa dibalaskan oleh anak-anak Graham Potter.
Ini merupakan kekalahan ke-10 kalinya dari tim biru kota London ini, selain 10 kemenangan dan delapan hasil imbang, dari 28 pertandingan. Tersisa 10 pekan lagi sampai akhir musim 2022/23.
Chelsea Kini Mendekam di Posisi 11 Klasemen Liga Inggris
Entah berapa lama lagi Todd Boehly selaku investor asal Amerika Serikat berdiam diri melihat the Blues merosot sedikit demi sedikit ke bagian tengah klasemen Liga Inggris.
Chelsea memulai musim pada ranking delapan dan pernah sebaik posisi keempat pada papan klasemen sementara Liga Inggris yang dicapainya antara pekan 10 sampai 12. Setelah itu turun sedikit demi sedikit sampai ke urutan 8 dan akhirnya 10 dan sekarang 11.
Aston Villa Setinggi Ranking 9 Liga Inggris
Unai Emery datang pada awal November 2022, sempat mencatatkan dua kemenangan, yaitu 3-1 melawan Manchester United dan 1-2 di kandang Brighton.
Usai jeda internasional Piala Dunia Qatar, Villa memulai kembali kompetisi dengan kekalahan 1-3 lawan tamunya Liverpool sebelum mencatatkan tiga kemenangan dan satu hasil imbang, tiga kekalahan beruntun. Setelah itu, rangkaian empat kemenangan dan satu hasil imbang. Termasuk hasil malam ini.
Selain menang 3-1 atas Setan Merah pada 6 November, skuad Unai Emery juga menang 0-2 di kandang Tottenham Hotspur.
Sebagai akibatnya, the Villa kini naik di posisi 9 klasemen sementara Liga Inggris, satu posisi dan satu poin di bawah Liverpool yang tadi malam kalah 4-1 lawan Manchester City, serta dua posisi dan tiga poin di atas lawannya malam ini, Chelsea.