Mikel Arteta Ingin Jual DELAPAN Pemain Arsenal Termasuk Rekor Transfer Klub Ini

Gila Bola – Dewan Arsenal telah menunjukkan dukungan besar mereka kepada sang manajer Mikel Arteta, dengan klub London bahkan menjadi tim paling boros di Premier League pada musim panas 2021 lalu dan mereka juga tetap aktif di pasar transfer tahun ini.

Setelah menghabiskan Rp 2,9 Trilyun tahun lalu, sekarang The Gunners sudah menghabiskan hingga Rp 2,3 Trilyun untuk merekrut lima pemain baru yakni Gabriel Jesus, Oleksandr Zinchenko (keduanya Manchester City), Fabio Vieira (FC Porto), Matt Turner (New England), dan Marquinhos (Sao Paolo).

Manajer Mikel Arteta dikatakan masih belum berniat untuk mengakhiri bisnis transfer musim panas timnya dengan satu gelandang lagi masih diharapkan tiba di Stadio Emirates saat mereka telah banyak dikaitkan dengan minat pada bintang Leicester City, Youri Tielemans.

Tapi sebelum bisnis transfer musim panas dilanjutkan, Arsenal perlu terlebih dulu menjual hingga delapan pemain mereka untuk memberikan ruang bagi kedatangan pemain baru dan menambah dana belanja klub, seperti yang diberitakan oleh SunSport.

Nicolas Pepe adalah salah satu yang diharapkan keluar usai pemain Pantai Gading itu gagal memenuhi ekspektasi usai tiba dengan rekor transfer klub senilai Rp 1,4 Trilyun dari LOSC Lille. Sayangnya bahwa The Gunners kesulitan mendapatkan peminat bagi pemain sayap itu.

Hector Bellerin juga masuk dalam daftar jual usai dia dipinjamkan ke Real Betis musim lalu, dengan pemain Spanyol lainnya Pablo Mari juga diharapkan pergi dari klub usai kembali dari masa pinjamannya di Udinese.

Ainsley Maitland-Niles yang gagal selama masa pinjamannya di West Brom dan AS Roma sejauh ini belum mendapatkan tawaran konkrit, sementara Lucas Torreira belakangan ini kabarnya dapat tawaran resmi dari klub Turki. Tiga pemain lain yang masuk dalam daftar keluar adalah Reiss Nelson, Alex Runarsson, dan Matt Smith.

advertisement

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!