Steven Gerrard Akui Ada Sedikit Kekecewaan Liga Inggris Ditunda Karena Kematian Ratu

Steven Gerrard menyoroti penundaan Premier League di saat Aston Villa sedang mengalami peningkatan kepercayaan diri usai hasil imbang melawan Manchester City di laga terakhir mereka.

Manajer Aston Villa Steven Gerrard mengakui bahwa dari sudut pandang egois, dia sangat ingin Premier League bisa dilanjutkan mengingat kinerja timnya saat ini, tapi menyadari bahwa ada hal-hal yang lebih penting dari sepak bola yang membuatnya menerima penundaan Liga Inggris, seperti diberitakan via Yahoo Sports.

Pertandingan terakhir Villa adalah hasil imbang 1-1 yang mengesankan atas Manchester City di awal bulan ini di Villa Park, dan bahkan mereka bisa saja menang jika tidak karena ketidakberuntungan akibat kesalahan wasit yang meniup peluit sesaat sebelum Phil Coutinho melakukan tembakan yang menjebol gawang Ederson Moraes.

Hasil imbang itu datang setelah tiga kekalahan beruntun di Premier League dan ini yang membuat Steven Gerrard cukup menyesal Liga Inggris tidak dilanjutkan pada akhir pekan lalu karena penundaan yang disebabkan oleh kematian ragu, padahal Aston Villa sedang berada dalam peningkatan kepercayaan diri.

Tapi setelah laga mereka melawan Leicester City, sang juru kunci klasemen yang harusnya jadi laga bagus bagi Villa untuk menang dan melanjutkan hasil positif mereka kontra City, kini klub berjuluk The Villains itu akan bersiap untuk laga melawan Southampton di Villa Park pada Sabtu (16/9) dini hari WIB.

Berbicara dalam konferensi persnya pra-pertandingan, Steven Gerrard mengatakan, “Tentu saja kami ingin liga dilanjutkan dari perspektif sepakbola. Tapi saya pikir dalam hidup ada beberapa hal yang lebih besar dari sepak bola. Saya pikir dunia semua sepakat bahwa sepak bola harus dihentikan dan menghormatinya. Itulah yang kami lakukan.”

“Ya, dari sudut pandang sepak bola yang egois, menurut saya, kami berada di akhir penampilan yang sangat positif melawan Manchester City. Performa tim yang bagus dan kuat. Tentu saja, Anda ingin melanjutkannya sesegera mungkin. Tapi, seperti yang saya katakan, ada beberapa hal dalam hidup yang lebih besar dari sepak bola.”

advertisement

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!