Barcelona Bungkam Real Madrid, Xavi Hernandez Ogah Jemawa

Gila Bola – Meski Barcelona mampu mengatasi Real Madrid. Namun Xavi Hernandez tetap masih mewaspadai kebangkitan Los Blancos dan ia pastikan timnya belum sepenuhnya lolos.

Real Madrid menjamu Barcelona di semifinal leg pertama Copa del Rey 2022/23, Jumat (3/3) dini hari WIB. Laga yang berlangsung di Santiago Bernabeu, skor akhir ditutup 0-1 untuk kemenangan klub sepak bola asal Catalan.

Gol tunggal Barcelona tercipta melalui gol bunuh diri Eder Militao di menit ke-26. Pesepak bola asal Brasil memasukkan bola ke gawangnya sendiri tak lepas dengan kecepatan tinggi gagal antisipasi bola rebound dari Thibaut Courtois.

Dengan kemenangan ini, Barcelona akan diuntungkan untuk menatap semifinal leg kedua Copa del Rey yang bertajuk El Clasico. Akan tetapi, Xavi Hernandez tetap menilai Real Madrid masih bisa bikin kejutan.

Pilih Merendah

Setelah timnya meemnangkan leg pertama semifinal Copa del Rey, Xavi Hernandez belum mau sesumbar untuk bicara ke babak berikutnya. Dikutip dari Sportsmax, sang pelatih mengatakan kemenangan akan jadi keuntungan untuk timnya.

Namun Xavi ingatkan bahwa Barcelona masih harus bermain di leg kedua di Camp Nou. Ia menyambut baik kemenangan yang diraih oleh raksasa Liga Spanyol. Tapi ia masih melihat Real Madrid tetap jadi favorit di Copa del Rey.

Pada pertandingan ini, Blaugrana tidak bisa menurunkan kekuatan terbaiknya di mana Robert Lewandowski hingga Ousmane Dembele absen.

Xavi Hernandez Tak Puas

Kendati fans Barcelona senang dengan kemenangan yang diraih oleh Sergio Busquets dan kolega, tetapi Xavi Hernandez secara terus terang tak puas dengan permainan anak asuhnya.

Xavi Hernandez akui sangat senang dengan hasil akhir leg pertama Copa del Rey, tetapi tidak senang dengan penampilan timnya. Ia ingin adanya peningkatan walaupun bermain baik dalam bertahan. Menurutnya, Barcelona tak boleh memberikan lawan untuk tampil dominan.

Statistik akhir mencatatkan Real Madrid unggul penguasaan bola 65 banding 35 persen. Tapi dalam urusan on target Barca bisa lepaskan 2 tembakan ke gawang, sedangkan Los Blancos tidak sama sekali.

Barcelona 

Pertandingan leg kedua semifinal Copa del Rey akan berlangsung di Camp Nou pada 6 April mendatang. Sebelum ke laga penentuan itu, pasukan Xavi Hernandez akan lebih dulu melakoni 4 laga Liga Spanyol.

Menariknya, salah satu di antaranya di Liga Spanyol kubu Barca akan bertemu Real Madrid di putaran kedua musim 2022/23.

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!