Efek Roberto de Zerbi di Brighton, Buka Jalan Lewis Dunk ke Timnas Inggris Lagi

Gila Bola – Kapten Brighton, Lewis Dunk mengungkapkan kehadiran Roberto de Zerbi telah membantunya kembali dapat panggilan timnas Inggris.

Pada FIFA Matchday bulan September 2023, ada yang sedikit berbeda dalam daftar 24 pemain yang dipanggil Gareth Southgate. Pemain tersebut adalah Lewis Dunk.

Dunk dipanggil bukan karena pemain titipan, tetapi murni karena performa bagusnya bersama Brighton di Liga Inggris di lini belakang. Bahkan membuat Roberto de Zerbi menggambarkan sang pemain sebagai salah satu lima bek terbaik di Eropa saat ini.

Lewis Dunk sendiri merupakan pemain yang lahir di Brighton dan produk asli akademi The Seagulls. Usai membawa tim bermain dari kasta ketiga sampai ke Liga Inggris, ia akui bahwa klubnya berubah sejak De Zerbi datang. Pada akhirnya juga membawa Dunk kembali memperkuat timnas Inggris di FIFA Matchday September 2023.

Gegara Roberto de Zerbi 

Dikutip dari Sportsmax, Lewis Dunk mengatakan sejak pelatih baru di Brighton datang. Ia melihat sepak bola dengan cara yang sangat berbeda. Ia juga terus terang di beberapa pekan pertama sangat buruk.

Lewis Dunk mengungkapkan awalnya membingungkan ketika ditangani oleh Roberto de Zerbi, terutama ketika datang bicara dengan penerjemah. Ia menyebutkan di awal kedatangan De Zerbi sangat sulit latihannya.

Namun Lewis Dunk sekarang sadar, terjadinya pembantaian di dua pekan awal dalam latihan di bawah asuhan Roberto de Zerbi membuat Brighton lebih bagus dan kini dirinya dipanggil timnas Inggris lagi.

Kapan Lewis Dunk Terakhir Perkuat Timnas?

Pemain sepak bola 31 tahun terakhir bermain untuk timnas Inggris pada 2018. Ia bermain di laga persahabatan kontra Amerika Serikat. Three Lions saat itu menang dengan skor 3-0.

Menariknya, laga tersebut sekaligus jadi debut Lewis Dunk di timnas Inggris. Selain itu, sang bek tercatat bermain 90 menit plus membantu Three Lions tampil clean sheet.

Usai beberapa lama absen, Gareth Southgate yang memberikan debutnya saat itu sekarang kembali memanggilnya karena penampilannya Lewis Dunk di Brighton. Sekedar informasi, sebetulnya ia sudah dipanggil di laga kontra Malta dan Makedonia Utara pada Juni 2023. Tapi ia gagal bergabung ke timnas karena mengalami cedera.

Lawan Timnas Inggris

FIFA Matchday bulan September ini, timnas Inggris akan melawan Ukraina di kualifikasi Euro 2024 dan hadapi Skotlandia di laga persahabatan.

Jika Lewis Dunk dimainkan di salah satu pertandingan, maka bakal jadi caps internasional keduanya bersama timnas Inggris.

Anda dapat berlangganan Gilabola.com di Google News atau join channel Whatsapp kami untuk mendapatkan update terbaru!