Jelang Argentina vs Venezuela: Pelatih Konfirmasi Rencana untuk Lionel Messi

Gilabola.com – Timnas Argentina akan mainkan laga persahabatan pertama dari dua laga persahabatan yang berlangsung di Amerika Serikat bulan ini, yaitu laga melawan Venezuela di Miami pada Sabtu pagi 11 Oktober 2025, pukul 07.00 WIB.

Tim asuhan Lionel Scaloni telah memastikan tempat mereka di putaran final Piala Dunia 2026 pada musim panas mendatang, di mana mereka unggul sembilan poin di puncak klasemen akhir zona CONMEBOL.

Berikutnya, Lionel Messi dan Argentina akan hadapi Puerto Riko di Florida – di tengah-tengah kerasnya imigrasi di Chicago, pada Selasa (14/10) pagi, pukul 06.00 WIB.

Argentina sejauh ini dinilai berada di posisi yang kuat untuk mempertahankan gelar juara dunia mereka di Piala Dunia tahun depan yang akan digelar di AS, Kanada dan Meksiko. Sebelumnya, dua pertandingan persahabatan lagi akan dilakoni skuad Lionel Scaloni di bulan November.

Lawan Argentina di laga persahabatan pertama bulan ini, Venezuela, nyaris lolos ke Piala Dunia 2026, karena mereka berada di posisi kedelapan dengan selisih dua poin dari tim di zona kualifikasi playoff – satu peringkat di atasnya, Bolivia.

Lionel Messi tentunya tetap menjadi topik pembicaraan utama dalam skuad Argentina asuhan Scaloni, karena bintang Inter Miami itu ingin mempertahankan impian Piala Dunianya.

Tak akan Bermain Full 90 Menit

Scaloni juga telah memasukkannya ke dalam daftar susunan pemainnya, di mana pertandingan kontra Venezuela ini akan berlangsung di kandang klubnya di Hard Rock Stadium.

Namun, pemain berusia 38 tahun itu kemungkinan besar tak akan bermain penuh selama 90 menit di pertandingan non-kompetitif tersebut.

Selain mengonfirmasikan rencananya untuk ‘mencoba pemain baru’ di pertandingan ini, Scaloni juga menegaskan ‘tak akan mengambil risiko’ saat ditanya tentang ketersediaan Messi.

Mayoritas pemain kuncinya akan terlibat di laga ini, di mana nama-nama seperti Nicolas Otamendi, Emi Martinez, Rodrigo De Paul dan Julian Alvarez dinyatakan siap tampil, setidaknya selama 45 menit.

Prediksi Susunan Pemain Timnas Argentina di laga vs Venezuela:

Emi Martinez (GK); Montiel, Otamendi, Romero, Tagliafico; De Paul, Lo Celso; Messi, Alvarez, Gonzalez; Lautaro Martinez.

Daftar lengkap skuad Argentina

  • Kiper: Emi Martinez, Geronimo Rulli, Walter Benitez;
  • Bek: Nicolas Otamendi, Nicolas Tagliafico, Marcos Acuna, Nahuel Molina, Cristian Romero, Gonzalo Montiel, Leonardo Balerdi, Marcos Senesi, Lautaro Rivero;
  • Gelandang: Alexis Mac Allister, Rodrigo De Paul, Leandro Paredes, Giovani Lo Celso, Enzo Fernandez, Thiago Almada, Nico Paz, Anibal Moreno;
  • Penyerang: Lionel Messi, Lautaro Martinez, Julian Alvarez, Nico Gonzalez, Giuliano Simeone, Franco Mastantuono, Jose Manuel Lopez.
IKLAN