Prediksi Juventus vs Nantes, Manfaatkan Jalur Juara Liga Europa, The Old Lady!

Gila BolaJuventus yang tersingkir memalukan dari Liga Champions akan memulai kampanye Liga Europa mereka dengan pertandingan melawan Nantes di laga leg pertama babak play-off di Juventus Stadium pada Jumat (17/2) dini hari WIB.

Juventus tersingkir mengenaskan di Liga Champions, kalah di lima dari enam pertandingan mereka, kalah dua kali dari Paris Saint-Germain dan Benfica serta kalah sekali dari klub Israel Maccabi Haifa.

Sedangkan di kompetisi domestik, mereka sekarang telah dipukul oleh hukuman pengurangan 15 poin atas tuduhan kecurangan finansial yang dilakukan dewan klub mereka yang membuat tim asuhan Max Allegri terdampar di papan tengah klasemen Serie A dan sulit bisa bersaing untuk finish di zona sepak bola Eropa di akhir musim ini.

Nantes, sementara itu, finish sebagai runner up di Grup G Liga Europa mereka usai menang tiga kali dan kalah tiga kali dari enam pertandingan mereka, kalah bersaing melawan Freiburg yang finish di puncak klasemen.

Di liga domestik, atau Ligue 1, pasukan Antoine Kombouaré masih terdampar di urutan ke-13 klasemen dan tampaknya sangat sulit untuk bisa kembali lolos ke sepak bola Eropa musim depan, tertinggal 13 poin dari LOSC Lille di zona Liga Konferensi Eropa.

Berita Tim Juventus

Arkadiusz Milik dan Fabior Miretti tidak akan tersedia bagi Juventus karena cedera, sementara Juan Cuadrado juga mungkin akan absen di pertandingan ini karena dia saat ini sedang sakit.

Paul Pogba juga belum kembali dari cedera dan Bremer menjalani skorsing, yang akan mengurangi opsi bagi manajer Max Allegri, yang mungkin akan turun dengan formasi 3-4-2-1 di sini.

Dusan Vlahovic akan dimainkan sebagai striker sentral yang didukung Angel di Maria dan Federico Chiesa, sementara Manuel Locatelli dan Adrien Rabiot akan bermain sebagai duet gelandang tengah.

Berita Tim Nantes

Quentin Merlin adalah satu-satunya pemain yang dipastikan absen untuk Nantes di pertandingan ini karena dia diperkirakan tidak akan kembali hingga akhir Maret mendatang.

Manajer Antoine Kombouaré kemungkinan akan turun dengan formasi 4-2-3-1 di pertandingan ini dengan mengandalkan Andy Delort sebagai striker tunggal yang didukung Ludovic Blas, Florent Mollet, dan Ignatius Ganago.

Samuel Moutoussamy dan Pedro Chirivella akan berduet di lini tengah, sementara kuartet pertahanan akan diisi Fabien Centonze, Andrei Girotto,  Jean-Charles Castelletto, dan Jaouen Hadjam.

Prediksi

Juventus sadar betul bahwa dari jalur domestik, hampir tidak mungkin bagi mereka bisa lolos ke sepak bola Eropa musim depan usai terkena penalti 15 poin atas pelanggaran finansial mereka.

Namun pasukan Max Allegri harus sadar bahwa kesempatan tak sepenuhnya tertutup karena mereka tahu bahwa mereka masih bisa bermain di Liga Champions melalui jalur menjuarai Liga Europa.

Jadi Juventus harus benar-benar memaksimalkan jalur Liga Europa ini dengan sebaik mungkin untuk menyelamatkan musim mereka mendatang dan setelah memenangkan semua dari tiga pertandingan terakhir mereka di semua kompetisi dan pulihnya sejumlah pilar dari cedera, tuan rumah harus menang di pertandingan ini.

Prediksi Skor : Juventus 2-0 Nantes