Gila Bola – Hanya satu tahun setelah Lionel Messi membawa Argentina meraih gelar Piala Dunia di Qatar, ajang sepak bola internasional kembali berlangsung di negara Timur Tengah itu dengan tajuk Piala Asia.
Edisi ke-18 kompetisi tersebut akan kickoff di Lusail pada hari Jumat (12/1). Turnamen itu semula akan digelar di China pada tahun 2023, tapi rencana itu dibatalkan akibat pandemi.
Qatar – yang sudah siap dengan beberapa stadion canggih yang mereka bangun untuk Piala Dunia 2022, akhirnya dipilih untuk menjadi tuan rumah pengganti, dan tahun 2024 ditetapkan sebagai jadwal baru ajang internasional tersebut. Demikian diungkapkan kantor berita AP.
Tim-tim Terbaik Peserta Piala Asia 2023
Qatar memenangkan gelar Piala Asia untuk pertama kalinya di tahun 2019, dan akan berjuang melawan tim-tim papan atas Asia untuk mempertahankan gelarnya.
Tim-tim yang semula beraksi di Piala Dunia 2022 seperti Korea Selatan, Jepang, Australia, Arab Saudi dan Iran juga menjadi negara-negara yang akan berkompetisi dalam turnamen yang akan berlangsung pada 12 Januari hingga 10 Februari 2024.
Arab Saudi menjadi tim yang paling mengejutkan dalam sejarah Piala Dunia, saat mereka berhasil mengalahkan Argentina di laga pembuka Piala Dunia tahun lalu di Qatar. Begitu juga Jepang yang berhasil merajai klasemen grup yang diisi Spanyol dan Jerman saat melaju ke babak knockout.
Format Pertandingan Piala Asia 2023
Turnamen empat tahunan ini diikuti 24 tim yang dibagi dalam enam grup, yang masing-masing diisi oleh empat tim dan bermain dalam format round-robin.
Dua tim teratas dari masing-masing grup dan empat tim berperingkat ketiga terbaik akan melaju ke babak 16 besar. Di fase inilah, kompetisi dilanjutkan dengan sistem gugur hingga ke final.
Tim Favorit Juara di Piala Asia 2023
Jepang menjadi tim yang difavoritkan bakal memenangkan trofi Piala Asia untuk kelima kalinya.
Karena itulah, Jepang diyakini bakal unggul atas tim-tim kuat Asia lainnya, seperti Korea Selatan, Australia, Iran dan Arab Saudi.
Stadion Megah ‘Peninggalan’ Piala Dunia 2022
Ajang Piala Asia sekali lagi akan menjadi kans untuk melihat banyaknya stadion megah yang sebelumnya digunakan di Piala Dunia tahun lalu. Lusail – yang menjadi saksi kekalahan Perancis dari Argentina lewat drama adu penalti di final Piala Dunia 2022, akan digunakan sebagai venue laga pembuka dan final Piala Asia ini.
Lalu, ada pula Stadion Al Bayt yang menjadi salah satu stadion yang paling khas di ajang Piala Dunia lalu, karena dibangun menyerupai tenda.
Sedangkan Jassim Bin Hamad Stadium – yang dibuka pada tahun 1975, menjadi stadion yang tak digunakan di Piala Dunia lalu, tetapi akan menjadi lokasi tujuh pertandingan di Piala Asia 2023.
Pemain Bintang Ramaikan Piala Asia 2023
Penyerang Tottenham Hotspur asal Korea Selatan, Son Heung-Min, barangkali akan menjadi daya tarik terbesar di ajang ini. Namun, akan ada banyak pemain bintang dari tim-tim papan atas Eropa yang beraksi di turnamen ini.
Gelandang Liverpool, Wataru Endo, akan bertarung membela Jepang dan dia akan bertarung bersama sejumlah bintang Jepang lainnya seperti pemain Brighton Kaoru Mitoma, pemain AS Monaco Takumi Minamino dan Takehiro Tomiyasu dari Arsenal.
Sementara itu penyerang AS Roma, Sardar Azmoun, menjadi bagian dari skuad Iran di ajang ini. Sedangkan bek Bayern Munchen Kim Min-jae, bintang Wolves Hwang Hee-Chan dan gelandang PSG Lee Kang-in akan membela Korea Selatan di ajang ini.
Ada pula sejumlah pelatih kenamaan dunia yang akan terlibat di ajang ini, seperti pelatih asal Italia Roberto Mancini yang mengasuh Arab Saudi dan pelatih asal Jerman Jurgen Klinsmann yang membidani Korea Selatan.
Lalu, pelatih asal Argentina Hector Cuper – yang pernah dua kali membawa Valencia menjadi runner-up Liga Champions, juga akan memandu Timnas Suriah dalam turnamen empat tahunan ini.
Juara Piala Asia di Masa Lalu
Jepang menjadi tim yang paling sukses dalam sejarah perhelatan Piala Asia. Tim Samurai Biru sudah mengangkat empat trofi Piala Asia, terakhir di tahun 2011.
Lalu, Arab Saudi dan Iran menempati posisi kedua dengan masing-masing telah menyabet tiga gelar juara, lalu Korea Selatan yang pernah memenangkan ajang ini dua kali. Sedangkan Australia baru menang satu kali di tahun 2015.
Semua Peserta Piala Asia Dapat Hadiah Uang
Tim yang menjadi juara di ajang Piala Asia tentunya akan mendapat hadiah terbesar, yakni 5 juta Dolar AS – sekitar 78 miliar Rupiah, dan runner-up sebesar 3 juta Dolar – sekitar 47 miliar Rupiah.
Sedangkan tim-tim yang kalah sebagai semifinalis akan kantongi hadiah uang sebesar 1 juta Dolar – sekitar 16 miliar Rupiah, dan ke-24 tim peserta masing-masing akan menerima bayaran 200 ribu Dolar atau setara 3 miliar Rupiah per tim.