Site icon Gilabola.com

Wolves Dikaitkan dengan Striker Atletico Madrid, Julen Lopetegui Berikan Jawaban Seperti Ini

Julen Lopetegui, Wolves

Matheus Cunha terus diberitakan akan bergabung ke Wolves. Julen Lopetegui masih berikan jawaban abu-abu.

Gila Bola – Usai terus dihubungkan dengan Matheus Cunha. Pelatih Wolves, Julen Lopetegui akhirnya memberikan tanggapannya.

Pindahnya Lopetegui dan melatih klub Liga Inggris membuat sejumlah pemain yang berkarier di La Liga dihubungkan dengan Wolves. Salah satu yang terus diberitakan adalah Matheus Cunha.

Striker asal Brasil peluangnya besar untuk direkrut karena Atletico Madrid juga sudah tak membutuhkannya lagi. Wolves pun berminat untuk menampungnya dengan status pinjaman dan bursa transfer Januari ingin diboyong.

Akui Minat Matheus Cunha

Kedatangan Julen Lopetegui membuat semuanya di Wolves mulai berubah. Salah satunya adalah soal pemain. Pelatih sepak bola asal Spanyol ingin sekali ada wajah baru yang didatangkan.

Bukan karena striker yang ada masih cedera dan kurang oke penampilannya. Namun diboyong untuk membantu Wolves mencetak gol banyak gol agar bisa menang. Sebab, klub berlogo Serigala masih berada di dasar klasemen.

Terus dihubungkan Matheus Cunha, Julen Lopetegui buka suara. Dikutip dari tribalfootball, eks pelatih Real Madrid mengatakan bahwa striker Atletico Madrid memang adalah pemain yang mereka inginkan. Namun dia belum bisa memberikan informasi lebih lanjut.

Nggak Mau Bicara Banyak Dulu

Dengan adanya minat dari klub Liga Inggris tersebut, Matheus Cunha diberitakan akan menjalani tes medis pada pekan ini. Artinya, di bursa transfer Januari dia akan benar-benar bergabung ke Wolves.

Akan tetapi Julen Lopetegui membantahnya. Mantan pelatih timnas sepak bola Spanyol menegaskan awak media baru bisa bertanya kepada dirinya apabila Cunha sudah resmi bermain untuk klubnya.

Matheus Cunha masih punya kontrak dengan Atletico Madrid sampai Juni 2026 mendatang. Namun peluangya untuk pindah sangat besar di bursa transfer Januari. Los Rojiblancos ingin melepasnya wajar. Pasalnya, sejauh ini belum ada gol di Liga 2022/23 dalam 11 laga. Bahkan di Liga Champions juga demikian.

Julen Lopetegui Jalan Debut Bagus di Wolves

Lopetegui didatangkan untuk menggantikan Bruno Lage. Dia belum bisa memoles tim sejak ditunjuk karena langsung jeda Piala Dunia 2022. Tapi usai dipastikan Argentina juara, dia bisa menjalani debutnya sebagai Wolves.

Juru taktik berusia 56 tahun mampu jalani debutnya dengan baik. Tercatat mampu berikan kemenangan 2-0 lawan Gillingham di 16 besar Piala Liga Inggris, Rabu (21/12) dini hari WIB.

Exit mobile version