Belum Resmi, Nomor Punggung Evan Ndicka di AS Roma Sudah Tersebar

Gila Bola – Meskipun Evan Ndicka belum secara resmi diumumkan sebagai pemain baru AS Roma, tetapi yang berkaitan dengan transfernya sudah bocor.

Berkat performanya yang oke di lini belakang, Ndicka mendapatkan panggilan dari timnas senior Pantai Gading. Ia telah dinyatakan lolos seleksi. Artinya, bisa menjalani debut perdana di laga internasional.

Evan Ndicka pun juga bertemu dengan Presiden Federasi Sepak Bola Pantai Gading, Idris Diallo dan menawarkan jerseynya setelah bergabung ke klub papan atas Liga Italia. Seperti diketahui, ia datang dengan status bebas transfer ke AS Roma usai kontraknya berakhir di Eintracht Frankfurt.

Walupun belum diresmikan oleh klub papan atas Liga Italia, tetapi nomor punggung Evan Ndicka sudah tersebar.

Sudah Nggak Surprise

Diberitakan oleh Twitter Federasi Sepak Bola Pantai Gading, Presiden IFF Idris Diallo berfoto bersama Jonathan Bamba dan Evan Ndicka.

Pada postingan tersebut, Evan Ndicka memperlihatkan jersey AS Roma dengan disertakan nomor punggung lima. Dengan begitu, sang pemain dipastikan akan memakai angka tersebut selama bermain untuk klub papan atas Liga Italia.

Sebelumnya, nomor tersebut dipakai oleh bek kiri Matias Vina pada musim 2021/2022 di AS Roma. Namun sekarang sudah dipastikan menjadi milik Ndicka.

Evan Ndicka

Pemain sepak bola berusia 23 tahun sejatinya juga mendapatkan tawaran dari klub besar Liga Italia lainnya, AC Milan. Namun Roma yang berhasil mendapatkan tanda tangannya di musim panas ini.

Sedikit informasi, Evan Ndicka selama di Eintracht Frankfurt memakai nomor punggung dua. Selain bek tengah, ia juga bisa beroperasi sebagai bek kiri.

Dengan tersebar nomor barunya di AS Roma tentu saja sekarang sudah tidak lagi menjadi surprise untuk para fans, karena sudah tersebar lebih dulu.

AS Roma 

Evan Ndicka menjadi rekrutan kedua diboyong oleh AS Roma setelah klub papan atas Liga Italia. Sebelumnya, Giallorossi mendatangkan Houssem Aouar.

Akankah dengan nomor punggung lima Evan Ndicka bisa tampil tangguh di lini belakang Roma? Menarik dinantikan.

Anda dapat berlangganan Gilabola.com di Google News atau join channel Whatsapp kami untuk mendapatkan update terbaru!